Indonesia Positif

Dapatkan Bantuan Bedah Rumah Jabar Bergerak, Lansia di Kota Banjar Menangis Haru

Selasa, 20 September 2022 - 20:44 | 27.87k
Gotong royong dan kebersamaan nampak dalam kegiatan bedah rumah Iim dengan menurunkan genting sebelum pengerjaan dimulai. (Foto: Susi/TIMES Indonesia)
Gotong royong dan kebersamaan nampak dalam kegiatan bedah rumah Iim dengan menurunkan genting sebelum pengerjaan dimulai. (Foto: Susi/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, BANJAR – Puluhan tahun tinggal disebuah rumah berdindingkan bilik tua dan beralaskan ubin yang sudah tak layak huni, Iim Burhanudin (68) warga RT 5 RW 13 Keluarga Hegarsari Kecamatan Pataruman Kota Banjar kini dapat bernafas lega. Hal ini usai rumahnya terpilih untuk mendapatkan program bantuan bedah rumah dari Jabar Bergerak Kota Banjar yang berkolaborasi dengan TNI Polri, Baznas dan warga sekitarnya. 

Ini terlihat saat pria lansia yang menderita sakit ini didatangi Ketua Jabar Bergerak Kota Banjar, Ari Faturrahman bersama Dandim 0613/Ciamis Letkol Inf Wahyu Alfian Arisandi, S.I.P, M.I bersama jajaran Muspika Kecamatan Pataruman dan Lurah Hegarsari Kota Banjar, Jawa Barat, Selasa (20/9/2022).

Iim tak kuasa menahan rasa tangis harunya ketika akhirnya pasukan TNI dan warga turut serta dalam proses bedah rumah yang dimilikinya sejak 60 tahun silam tersebut.

Selain sudah lapuk dimakan usia, rumah Iim memang selama puluhan tahun tak pernah tersentuh perawatan yang baik sehingga kondisi rumah yang ditempati Iim bersama anak, menantu dan cucunya tersebut dalam keadaan tak sehat dan tak layak.

Jabar-Bergerak-2.jpg

"Rumah tidak layak huni dan menjadi rumah layak huni. Saya sangat merasa bangga dan mengucapkan terima kasih yang tak terhingga atas bantuannya," papar Iim dihadapan sejumlah awak media yang meliput.

Dalam kesempatan tersebut, Lurah Hegarsari, Sukmana, menyampaikan bahwa dalam kurun waktu 14 hari kedepan diharapkan bedah rumah tersebut bisa berjalan dengan lancar. 

"Terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan bantuan baik pikiran material dan terutama tenaga sehingga bisa membantu bedah rumah sampai dengan selesai," katanya.

Iim merupakan warga yang berkali-kali diperjuangkan pihaknya untuk mendapatkan bantuan Rumah tidak layak huni namun karena keterbatasannya, bantuan tersebut tak dapat diterimanya.

"Karena untuk Rutilahu kan harus siap dari sisi swadaya, nah yang bersangkutan tak menyanggupinya," terangnya.

Ketua Jabar Bergerak Kota Banjar Ari Faturohman, S.IP., M.H., dalam paparannya menyampaikan bahwa dari 6 hasil survei, rumah Iim yang akhirnya terpilih oleh tim. 

"Banyak dasar kita pilih ini. Rumah ini dihimpit rumah permanen. Tanah sudah memiliki sertifikat. Paling utama ada dukungan dan gotong royong dari warganya," ujarnya.

Pihaknya sudah menyiapkan bantuan bedah rumah dengan anggaran sebesar Rp25 Juta dari Baznas Provinsi sebesar sementara total keseluruhan diprediksi mencapai Rp38 juta. 

"Kekurangan bisa sambil berjalan akan kami upayakan. Ada juga bantuan dari ara Agniya seperti Klinik Pratama dr Sari yang menyumbangkan Keramik dan nanti akan kami ketuk Agniya lainnya untuk membantu sehingga diusahakan tanggal 5 oktober rumahnya sudah bisa dihuni," jabarnya.

Sementara itu, Dandim 0613/Ciamis Letkol Inf Wahyu Alfiyan Arisandi, S.I.P., M.I.Pol., mengatakan bahwa warga di lingkungan Ciktim Kelurahan Hegarsari kental dengan rasa gotong royong dan kebersamaan yang artinya masih memiliki tingkat kepedulian tinggi.

"Tentunya saya yakin dan optimis bedah rumah terlaksana dengan baik," ujarnya.

Dandim berharap dengan anggaran yang minim dapat memberi hasil maksimal lewat
kebersamaan dan saling bahu membahu untuk melaksanakan bedah rumah.

"Terima kasih, kita disini masih mempunyai sifat kebangsaan yang umumnya didaerah lain sudah mulai luntur. Ini dapat menjadi momen untuk membangkitkan kembali semangat kebersamaa dan gotong royong," katanya.

Terakhir, Dandim mengimbau kepada masyarakat agar jangan jadi apatis dalam hidup bermasyarakat apalagi tidak peduli terhadap lingkungan sekitar. 

"Semoga kepedulian kita bisa bermanfaat untuk Iim dan keluarganya," harapnya mengakhiri pembicaraan. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Deasy Mayasari
Publisher : Lucky Setyo Hendrawan

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES