Wisata

Air Terjun Sumber Pitu, Wisata Alam Tersembunyi di Kabupaten Malang

Selasa, 13 September 2022 - 16:14 | 437.35k
Keindahan Air Terjun Sumber Pitu tumpang. (Foto: lh5.googleusercontent.com)
Keindahan Air Terjun Sumber Pitu tumpang. (Foto: lh5.googleusercontent.com)

TIMESINDONESIA, MALANG – Air terjun Sumber Pitu menjadi salah satu wisata alam yang sangat populer untuk disambangi, saat berkunjung di Kabupaten Malang. Air terjun ini terletak Kecamatan Tumpang, tepatnya di Desa Duwet Krajan.

Sebagai salah satu destinasi wisata alam, Sumber Pitu merupakan air terjun yang berada di sebelah barat Taman Nasional Bromo Tengger Semeru, Jawa Timur. Masyarakat sekitar Malang sering menyebut lokasi wisata ini dengan Coban Sumber Pitu, karena 'Coban' dalam bahasa Jawa merupakan bahasa Jawa dari air terjun. 

Air Terjun Sumber Pitu ini sangat unik, dengan adanya tujuh aliran yang berasal dari sumber yang sama. Debit air Sumber Pitu ini mencapai 1600 liter perdetik. Aliran air terjunyanya sangat deras hingga mampu menerobos benteng.

Seperti wisata air terjun pada umumnya, Sumber Pitu menawarkan pesona alam yang indah. Bentang alam yang didominasi warna hijau berpadu dengan putihnya aliran air yang deras memberikan nuansa ketenangan alam yang luar biasa. 

Tebing-tebing yang gagah dan khas menjadi semakin memberikan nuasnsa eksotisme alam yang elegan. Semua komposisi alam tersebut semakin sempurna oleh permukaan air terjunnya yang membentu kolam alam yang indah. 

Sumber pitu juga memiliki hawa pegunungan yang khas. Coban Sumber Pitu Tumpang Malang ini juga bisa dikatakan sebagai salah satu air terjun tercantik di kawasan Malang Raya. 

Saat berpetualang ke Air Terjun Sumber Pitu Malang, para pengunjung akan disuguhkan pemandangan pegunungan sejak berjalan kaki sejauh 2 kilometer menuju lokasi. Bekal dan persiapan fisik sangat dibutuhkan untuk dapat menikmati petualangan di Sumber Pitu Malang. 

Dua kilometer perjalanan menuju Air Terjun Sumber Pitu, akan terbayar dengan keindahan dan pengalaman yang luar bisa. Pemandangan spektakuler, mulai dari perbukitan apel, lahan sayur, hingga tebing berbatuan turut memoles keindahan alam selama perjalanan wisata ini. 

Sebagai menu pembuka dalam perjalanan menuju Air Terjun Sumber Pitu, wisatawan akan disugukan yakni air terjun Coban Tunggal. Sejenak menikmati Coban Tunggal, jalan setapak sebelum menoleh ke kiri dan menemukan sajian utamanya, yakni air terjun Coban Sumber Pitu. Jarak kedua coban berkisar 150 meter. 

Keduanya air terjun ini akan bertemu pada aliran yang sama. Pertemuan tersebut disebut air terjun di titik ketiga. Tidak perlu berjalan cepat, menikmati pemandangan dan suasana ketenangan alam  bisa dilakukan dengan berjalan santai bersama sahabat atau pun keluarga. 

Selama perjalanan wisata menuju Air Terjun Sumber Pitu, tetaplah jaga etika dan kebersihan. Menurut masyarakat setempat, air terjun ini masih berhubungan dengan Gunung Bromo dalam banyak hal. Bahkan, Air Terjun Sumber Pitu Tumpang Malang juga sering digunakan sebagai tempat ritual, terutama yang datang dari luar desa Duwet Krajan. 
Jadi, berwisata dengan arif dan bijaksana dengan mencintai keindahan alam sangat diperlukan selama berwisata di Air Terjun Sumber Pitu ini. Wisatawan yang datang juga diharapkan mampu menjaga sopan santun selama berwisata ke tempat ini. 

Sebagai informasi tambahan, masyarakat sekitar juga percaya bahwa sumber air terjun Sumber Pitu ini berasal dari bawah tanah. Debit airnya besar, yang keluar dari air terjun setinggi 70 meter sangat indah dan mempesona.

Saat di lokasi, ada sebuah pohon tua yang tumbang di depan Air Terjun Sumber Pitu. Pohon tua ini diperkirakan berumur puluhan tahun. Pohon yang menambah kesan eksotisme wisata ini menjadi titik yang pas untuk mengabadikan momen berkunjung di wisata Air Terjun Sumber Pitu Malang.(*)

 

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Imadudin Muhammad
Publisher : Sholihin Nur

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES