Kuliner

Kambing Bakar Cairo Bandung, Kuliner Terlezat Kedua Se-Timur Tengah!

Rabu, 07 September 2022 - 16:01 | 161.35k
Menu restoran Kambing Bakar Cairo di Bandung. (FOTO: instagram/@kambingbakarcairo.id)
Menu restoran Kambing Bakar Cairo di Bandung. (FOTO: instagram/@kambingbakarcairo.id)

TIMESINDONESIA, BANDUNG – Kota Bandung terkenal sebagai ‘surga’ destinasi wisata dan kuliner. Nah, salah satu restoran yang wajib dikunjungi di kota kembang ini adalah Kambing Bakar Cairo

Di resto ini, Anda bisa menyantap sajian menu daging kambing yang gurih dan nikmat. Tekstur daging kambingnya sangat lembut dan empuk. Bahkan, tidak tercium aroma bau khas kambing sama sekali. 

Daging kambingnya diolah dengan bumbu spesial serta kaya rempah yang meresap sampai ke tulang sehingga terasa lezat. Tak heran bila restoran ini memiliki tagline ‘Anda tidak ketagihan, jangan bayar!’ sebagai klaim bahwa menu daging kambing di sini begitu enak.

“Saya juga menjamin kualitas menu kambing kambing di restoran saya dengan pengawasan yang sangat ketat,” papar Novel Cholid, pemilik restoran Kambing Bakar Cairo saat ditemui TIMES Indonesia Jawa Barat. 

Keistimewaan lain menu di restoran Kambing Bakar Cairo ini ternyata menggunakan kambing muda yang berusia sekitar 3 bulan sehingga rendah kolestrol.  “Lemak kambing kan mengandung kolestrol. Tapi yang kami gunakan belum keluar lemaknya karena kambing muda, jadi hanya berupa daging dan tulang,” papar Novel. 

Kambing-Bakar-Cairo-2.jpg

Dengan demikian, pengunjung atau pelanggan tidak perlu khawatir atau takut akan kolestrol tinggi. Pasalnya, menu kambing bakar Cairo dijamin rendah lemak.

Lalu, kenapa restoran ini menyebut dirinya terlezat nomor dua? Kenapa tidak nomor satu sekalian?  

“Itu bahasa iklan yang saya buat supaya orang penasaran, supaya muncul pertanyaan siapa nomor satu. Jawabannya, yang nomor satu adalah ibu saya. Beliau menjadi guru saya yang mengajarkan membuat menu ini dengan resep rahasia keluarga yang biasanya kami buat di momen kumpul keluarga,” jelas Novel.  

Kambing-Bakar-Cairo-3.jpg

Menu kambing bakar Cairo disajikan di atas hot plate. Anda bisa memilih bagian iga, punggung atau paha. Ukurannya bisa menyesuaikan, ada porsi ukuran kecil  (250 gram), ukuran sedang (350 gram) dan ukuran besar (500 gram). Selain itu, ada juga beragam pilihan menu yang tak kalah menggugah selera dan cita rasa, di antaranya soto Mesir, nasi goreng kambing, dan sebagainya. 

Nah, bagaimana? Yuk segera meluncur ke Kambing Bakar Cairo Bandung. Jangan lupa, ajak teman, keluarga atau kerabat untuk menikmati kuliner kambing yang siap menggoyang lidah Anda! (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Faizal R Arief
Publisher : Lucky Setyo Hendrawan

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES