Hukum dan Kriminal

KPK RI Akan Panggil Anies Baswedan Soal Formula E

Senin, 05 September 2022 - 18:19 | 18.71k
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. (FOTO: Facebook Anies Baswedan)
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. (FOTO: Facebook Anies Baswedan)

TIMESINDONESIA, JAKARTAKPK RI dikabarkan akan memanggil Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. Panggilan tersebut terkait Formula E.

Anies menyampaikan, hal itu benar adanya. Kata mantan menteri pendidikan dan kebudayaan itu, dirinya sudah menerima surat panggilan dari lembaga antirasua tersebut.

"Saya menerima surat pemanggilan untuk dimintai keterangan oleh KPK pada hari Rabu tanggal 7 September pagi," katanya, kepada wartawan, di kawasan Mampang, Jakarta Selatan, Senin (5/9/2022).

Orang nomor satu di Ibu Kota tersebut mengaku akan memenuhi panggilan KPK RI tersebut.  "Saya akan datang dan akan membantu untuk bisa menyatu semua menjadi jelas. Hanya memberi keterangan. Terkait Formula E," jelasnya.

Sebelumnya, Deputi Bidang Penindakan dan Eksekusi KPK Karyoto mengatakan, penyelidikan perkara Formula E masih terus berlangsung hingga saat ini. "Formula E masih lidik," katanya kepada wartawan beberapa waktu lalu.

Namun ia enggan merinci sejauh apa proses penyelidikan yang telah berlangsung. "Doakan saja cepat selesailah, selesainya bagaimana? Selesainya yang terbaik," katanya

"Kemudian alat bukti lain yang telah kami miliki saat ini dianalisis dan kemudian apakah dapat disimpulkan peristiwa pidana korupsi dan ada orang yang bisa dipertanggungjawabkan secara hukum, tentu arahnya kami ke sana," ujar Jubir KPK RI Ali Fikri juga, soal Gubernur Anies Baswedan. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Irfan Anshori
Publisher : Rizal Dani

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES