Politik

DPC PDI Perjuangan Pangandaran Pilih Calon Anggota DPRD yang Memiliki Kemampuan Akademis

Kamis, 01 September 2022 - 20:54 | 90.07k
Ketua DPC PDI Perjuangan Pangandaran Jeje Wiradinata mendampingi Ketua DPD PDI Perjuangan Jawa Barat Ono Surono saat Rakorwil 7 DPC PDI Perjuangan. (Foto: Syamsul Ma'arif/TIMES Indonesia)
Ketua DPC PDI Perjuangan Pangandaran Jeje Wiradinata mendampingi Ketua DPD PDI Perjuangan Jawa Barat Ono Surono saat Rakorwil 7 DPC PDI Perjuangan. (Foto: Syamsul Ma'arif/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, PANGANDARAN – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Pangandaran menyiapkan berbagai strategi untuk meraih kursi terbanyak di Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD).

Ketua DPC PDI Perjuangan Pangandaran Jeje Wiradinata saat paparan Rapat Koordinasi Wilayah yang diikuti 7 DPC PDI Perjuangan mengatakan, dirinya telah merancang berbagai strategi untuk memenangkan Pemilihan Anggota DPRD tahun 2024 mendatang.

"Kami sudah siapkan rancangan dan strategi agar hasil Pemilihan Anggota DPRD Pangandaran maksimal," kata Jeje, Kamis (1/9/2022).

Ada beberapa syarat untuk calon anggota DPRD antara lain, harus kader PDI Perjuangan. Selain itu juga calon anggota DPRD harus memiliki kemampuan secara akademis dan ditokohkan masyarakat.

"Sosok calon anggota DPRD juga harus memiliki popularitas tinggi dan memiliki basis masa yang kuat serta kemampuan logistik yang memadai," tambah Jeje.

Jeje menjelaskan, agar PDI Perjuangan menjadi pemenang, dirinya telah memberikan fatwa kepada Pengurus dari mulai DPC, PAC, Ranting dan Anak Ranting untuk solid.

"Strutural DPC ada 15 personel yang merupakan keterwakilan dari setiap wilayah," jelas Jeje.

Secara struktur, DPC PDI Perjuangan Pangandaran memiliki 10 PAC dan disetiap PAC memiliki 11 personel. Sedangkan Ranting tersebar di 93 Desa dengan masing-masing Desa memiliki 9 personel dan Anak Ranting tersebar di 447 Dusun disetiap Dusun memiliki 5 personel.

"Jika ditotalkan jumlah personel pengurus DPC, PAC, Ranting dan Anak Ranting berjumlah 3.082 personel," papar Jeje.

Jeje optimis, soliditas pengurus bisa menghantarkan PDI Perjuangan meraih kursi terbanyak di DPRD Pangandaran.

"Jika pada Pemilihan Anggota DPRD tahun 2019 PDI Perjuangan Pangandaran meraih 15 kursi DPRD maka untuk tahun 2024 menargetkan 21 kursi di DPRD," pungkas Jeje. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Deasy Mayasari
Publisher : Lucky Setyo Hendrawan

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES