Entertainment

Diadaptasi dari Webtoon, Murder DIEary Sedang Diproduksi

Kamis, 01 September 2022 - 00:25 | 73.71k
Choi Woo-shik, Son Suk-ku, Lee Hee-jun, Tiga aktor yang akan memainkan drama Murder DIEary (foto: Netflix Indonesia)
Choi Woo-shik, Son Suk-ku, Lee Hee-jun, Tiga aktor yang akan memainkan drama Murder DIEary (foto: Netflix Indonesia)

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Akan selalu ada informasi mengenai drama Korea terbaru. Salah satunya ada Murder DIEary yang merupakan drama dengan genre thriller komedi. Sudah diumumkan sejak Mei 2022 kemarin, bahwa salah satu Webtoon Naver yang satu ini akan diadaptasi ke drama.

Menggunakan judul yang sama dengan Webtoon, Murder DIEary atau The Murderer and The Toy sedang dalam proses produksi. Karakter yang unik dan plot yang menarik menjadikan Webtoon ini termasuk ke dalam salah satu Webtoon populer.

Tiga aktor yang berhasil menarik perhatian para warganet, yaitu Son Suk Ku dari My Liberation Notes, Choi Woo Shik dari Our Beloved Summer, dan Lee Hee Joon dari Mouse menerima ajakan dalam proses syutingnya. Webtoon Naver karangan Kkomabi dan Nomabi ini rilis pada 2010-2011 dan telah memenangkan penghargaan Rookie of The Year dalam acara Korea Contents Awards Cartoon Division Director’s Award pada 2011.

Drama ini mengisahkan tentang Lee Tang yang merupakan seorang mahasiswa biasa sekaligus pekerja paruh waktu di toko serba ada. Suatu hari ia bertengkar dengan seorang pelanggan di tempat ia bekerja, kemudian mengayunkan palu dan membunuhnya tanpa sadar.

Cuplikan-Webtoon-Naver.jpgCuplikan Webtoon Naver (foto: tapcomics.com)

Dihantui rasa bersalah dan ketakutan, Lee Tang juga mengetahui bahwa orang yang ia bunuh adalah seorang pembunuh berantai. Semakin lama ia sadar bahwa ia memiliki kemampuan supernatural untuk mengidentifikasi hal-hal jahat. Kemudian dia akhirnya memutuskan untuk menjadi pahlawan gelap yang menghukum dan membunuh orang-orang dengan kejahatan tidak etis. Tidak dibiarkan, seorang detektif Jang Na Gam yang berdarah dingin, karismatik, gigih dalam melakukan penyelidikan agar tidak terjebak mulai mengincar Lee Tang.

Kabarnya, Lee Tang akan diperankan oleh Choi Woo Shik dan detektif berdarah dingin itu akan diperankan oleh Son Suk Ku. Tentu saja hal ini membuat para warganet semakin penasaran dengan drama Korea terbaru berjudul Murder DIEary ini dan menunggu informasi lain dari Netflix. (*) 

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Deasy Mayasari
Publisher : Sholihin Nur

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES