Indonesia Positif

Mata Air Group Jadikan Moment HUT ke-77 RI untuk Solidkan Tim dan Kemitraan

Selasa, 30 Agustus 2022 - 07:57 | 31.47k
Founder Mata Air Group, Leonard Tambunan (kedua dari kiri) bersama tim dan mitra. (FOTO: Mata Air for TIMES Indonesia)
Founder Mata Air Group, Leonard Tambunan (kedua dari kiri) bersama tim dan mitra. (FOTO: Mata Air for TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, BANDUNG – Perusahaan design & build terkemuka kategori luxury di Indonesia, Mata Air Group, menggelar event peringatan HUT ke-77 RI bertema 'Transform & Expand'.

Berbagai games atau permainan khas 17-an diselenggarakan dengan melibatkan seluruh pekerja dan mitra Mata Air Group.

Hal ini bertujuan utnuk memperkuat solidaritas tim dalam memberikan pelayanan yang lebih baik lagi dan menjaga hubungan kemitraan seperti kepada Legrand, Galleria, Demix, Tuscany, Le Chateau, Daikin, Quadra, untuk memberikan kualitas yang excellent kepada para klien.

Pendiri Mata Air Group, Leonard Tambunan mengatakan, sebenarnya event peringatan HUT RI biasa dilakukan setiap tahun. Tapi karena pandemi Covid-19, dua tahun Mata Air Group untuk sementara meniadakan kegiatan seperti ini, baik di Kota Bandung maupun Jakarta.

Founder-Mata-Air-Group-2.jpg

"Peringatan HUT RI ini kami jadikan moment bagi kami untuk pulih lebih cepat bangkit lebih kuat ke depannya, sehingga Mata Air ini bisa berdampak lebih luas di tengah masyarakat, serta merespon perubahan-perubahan yang ada, terutama pasca pandemi Covid-19," kata Leonard kepada wartawan, Minggu (28/8/2022). 

Dengan tema Transform & Expand, kata Leo, Mata Air harus bisa merespon dan open mind terhadap perubahan yang ada.

"Sedangkan tema expand artinya, kami ingin mau memberikan dampak lebih luas lagi di Indonesia dengan memberikan pelayanan design building atau rancang bangun yang sesuai dengan perkembangan terkini.

Selama lebih dari 20 tahun berkarya, Mata Air Group tetap berambisi untuk berkembang dan terdepan. Setelah mendapat sertifikat ISO 9001:2015 di 2021, tahun 2022 ini gebrakan Mata Air lainnya adalah melakukan ekspansi bisnis. 

Mata Air Group sendiri, menuangkan pengetahuan arsitektur dan manajemen konstruksi untuk mengembangkan perusahaannya dengan tidak hanya menciptakan desain hunian mewah dan anggun, juga mewujudkannya menjadi bangunan berkualitas dan memiliki nilai investasi yang tinggi.

Founder-Mata-Air-Group-3.jpg

Keanggunan bangunan ini diciptakan melalui langgam yang menjadi ciri khas Mata Air yaitu Art Deco dan Traditional American Style, juga Modern Contemporer. Ketiganya dianggap cocok untuk para klien yang ingin rumah atau bangunannya tampil beda dan tetap mewah, megah, serta berkelas.

Dalam mewujudkan bangunan impian, para klien Mata Air mendapat pelayanan terpadu berupa Design, Build, dan Maintenance yang memudahkan proses dari gambar kerja, hingga serah terima kunci dan merawat bangunan tersebut. 

Juga dengan inovasi terkini Freedom Is The Ultimate Luxury yang telah menyesuaikan untuk kenyamanan hidup di era New Normal, menghasilkan desain ruang dan bangunan yang lebih smart, lebih sehat, dan lebih user-friendly di masa kini.

Salah satu mitra Mata Air, dari Ikatan Alumni Universitas Trisakti (IKA Usakti) berharap konsep-konsep yang ditawarkan Mata Air seperti green energy bisa dijadikan pilot project dan mampu memajukan dunia arsitektur serta berkontribusi terhadap pembangunan di Indonesia.

"Kami berharap Mata Air bisa lebih berperan lagi, lebih besar lagi dalam memajukan dunia arsitektur di Indonesia. Karena menurut kami Mata Air ini punya konsep yang bagus, detail, rapih dan bisa bisa memenuhi permintaan dari klienny," kata Ketua Umum IKA Usakti, Tb Robby Budiansyah.

Robby juga mengapresiasi Mata Air Group bisa merangkul teman-teman para alumni IKA Usakti, para vendor, termasuk mahasiswa. "Ini menunjukan Mata Air bisa berkolaborasi dengan semua pihak dan memberi manfaat buat semua," ujar Robby.

Ketua Archventure Adhipati, Yasir Ronny menambahkan, para alumni arsitek yang tergabung dalam Archventur juga sangat mendukung kemajuan Mata Air. 

"Kami dari Archventure bersama Mata Air Group saling support. Apa yang dilakukan Bang Leo di Mata Air ini merupakan suatu langkah panutan bagi para alumni arsitektur dan buat generasi muda," ucap Yasir. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Ronny Wicaksono
Publisher : Sofyan Saqi Futaki

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES