Kesehatan

7 Cara Ini Bisa Menjaga Kesehatan Lambung, Apa Saja?

Selasa, 16 Agustus 2022 - 06:17 | 199.73k
Ilustrasi. Gangguan kesehatan lambung. (Foto: cewekbanget.grid.id)
Ilustrasi. Gangguan kesehatan lambung. (Foto: cewekbanget.grid.id)

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Menjaga kesehatan lambung sama pentingnya dengan menjaga kesehatan organ tubuh lainnya. Hal ini karena lambung juga memiliki peran penting pada tubuh. Lambung berfungsi memecah makanan dan minuman yang Anda konsumsi menjadi cairan berbentuk pasta agar nutrisi di dalamnya mudah diserap oleh usus halus.

Lalu, apa saja yang bisa dilakukan untuk menjaga kesehatan lambung? Berikut 7 cara menjaga kesehatan lambung yanh bisa dilakukan. 

1. Perhatikan Jam Makan

Kebiasaan yang perlu diperhatikan untuk menjaga kesehatan lambung adalah memperhatikan waktu makan. Makanlah tepat waktu agar lambung tetap sehat. Telat makan bisa meningkatkan refluks asam lambung, hingga memicu gejala maag pada pengidapnya.

2. Makan dengan Porsi Kecil

Makanan yang masuk dalam jumlah besar akan membuat otot lambung meregang. Hal ini dapat memberikan tekanan berlebih pada lambung sehingga muncul keluhan perut begah, sakit perut, atau heartburn.

3. Lakukan Olahraga

Olahraga teratur juga bisa menjaga makanan tetap bergerak melalui sistem pencernaan, sehingga dapat mencegah sembelit serta masalah pencernaan lainnya. Olahraga juga bisa mempertahankan berat badan yang ideal yang baik untuk sistem pencernaan. 

4. Hindari Konsumsi Alkohol dan Rokok

Kebiasaan konsumsi alkohol dan rokok bisa mengganggu fungsi lambung dan sistem pencernaan secara keseluruhan. Kebiasaan ini juga bisa memicu masalah kesehatan lambung yang lebih serius, contohnya seperti kanker lambung. 

4. Mengelola Stres dengan Baik

Stres bisa menurunkan produksi hormon prostaglandin yang berfungsi melapisi dinding lambung untuk melindunginya dari asam lambung yang bersifat mengikis. Mengelola stres bisa dilakukan dengan teknik pernapasan, meditasi, atau mengalihkan stres dengan hal yang disukai.

5. Batasi Makanan Pedas dan Asam

Saat mengonsumsi makanan yang bersifat pedas atau asam, lambung mengeluarkan asam HCl yang semakin banyak. Hal tersebut dapat menyebabkan iritasi pada lapisan dalam lambung yang memicu perih.

6. Batasi Konsumsi Kafein

Kandungan kafein mampu memicu produksi asam lambung. Demi menjaga kesehatan lambung, batasi konsumsi kafein sehari-hari.

7. Kunyah Makanan dengan Benar

Mengunyah makanan dengan benar sangat penting untuk menjaga kesehatan lambung dan demi lancarnya sistem pencernaan. Jika tidak dikunyah dengan benar, lambung harus bekerja lebih keras untuk menghancurkan makanan.

Itulah 7 cara menjaga kesehatan lambung yang bisa Anda lakukan. Yuk, mulai jaga kesehatan lambung mulai dari sekarang agar terhindar dari gangguan atau penyakit lambung di kemudian hari. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Deasy Mayasari
Publisher : Ahmad Rizki Mubarok

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES