Peristiwa Nasional Kaisar Ferdy Sambo

Lengkapi Barang Bukti, Komnas HAM Akan Periksa Irjen Ferdy Sambo dan Istrinya

Rabu, 03 Agustus 2022 - 15:56 | 28.34k
Mantan Kadiv Propam Polri, Irjen Ferdy Sambo saat aktif bertugas (foto: Dokumen/detikNews)
Mantan Kadiv Propam Polri, Irjen Ferdy Sambo saat aktif bertugas (foto: Dokumen/detikNews)
FOKUS

Kaisar Ferdy Sambo

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Ketua Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM), Ahmad Taufan Damanik menyampaikan bahwa jajarannya akan memeriksa Irjen Ferdy Sambo dan istrinya. Hal itu akan dilakukan usai tim khusus melakukan olah TKP.

Menurut Taufan, akan ada jadwal pemanggilan khusus terhadap kedua suami istri tersebut. Mereka akan diperiksa untuk melengkapi bukti-bukti sebelum berkas hasil penyidikan Komnas HAM diserahkan ke kepolisian.

Taufan menegaskan, pihaknya tidak akan buru-buru dalam memeriksa Irjen Ferdi Sambo dan istrinya. Mereka akan diperiksa secara hasil penyidikan tahap sebelumnya berhasil diselesaikan dengan baik.

"Nanti ada beberapa pemanggilan uji lapangan TKP, ya kemudian juga pemanggilan Pak Sambo dan Bu Putri. Intinya beres dulu yang lain-lain ini, untuk melengkapi semua bahan-bahan sebelum kita memanggil," kata Taufan di Jakarta, Rabu (3/8/2022).

Sebagai informasi, sebelumnya sejumlah ajudan dan ART Irjen Ferdy Sambo datang ke Kantor Komnas HAM sekitar pukul 10.15 WIB. Hingga saat ini mereka masih diperiksa.

Polri juga menyebut Brigadir J tewas ditembak oleh Bharada E di rumah dinas Irjen Pol Ferdy Sambo di kawasan Duren Tiga, Jakarta Selatan, pada Jumat, 8 Juli 2022, sekitar pukul 17.00 WIB.

Brigadir J disebut-sebut merupakan merupakan sopir istri Ferdy Sambo. Sedangkan, Bharada E merupakan ajudan Ferdy Sambo. 

Berdasarkan keterangan Polri, baku tembak antara dua anggota kepolisian tersebut diduga berawal dari adanya pelecehan serta penodongan Brigadir J terhadap istri Ferdy Sambo. Namun, tewasnya Brigadir J sarat akan kejanggalan dan banyak menjadi pertanyaan publik. Inilah yang ditelusuri Komnas HAM. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Ronny Wicaksono
Publisher : Rizal Dani

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES