Hukum dan Kriminal Kaisar Ferdy Sambo

Mahfud MD Minta Masyarakat Tetap Awasi Proses Penyidikan Kasus Brigadir J

Selasa, 02 Agustus 2022 - 15:44 | 20.10k
Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam), Mahfud MD (foto: Dokumen/Antara)
Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam), Mahfud MD (foto: Dokumen/Antara)
FOKUS

Kaisar Ferdy Sambo

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam), Mahfud MD meminta tim khusus bentukan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo bekerja dengan jujur dan profesional di kasus meninggalnya Brigadir J.

Menurut Mahfud MD, mereka bekerja diawasi selama 24 jam oleh masyarakat seluruh Indonesia. Oleh karena itu, dia mengingatkan para anggota tim khusus tidak menerima intervensi siapapun, dan jika bohong akan ketahuan.

Dia menambahkan, bahwa presiden Jokowi telah memberikan dukungan berkali-kali terkait penyidikan kasus brigadir J. Mahfud meminta kepada kepolisian dan lembaga lainnya untuk dapat mengusut tuntas dan terbuka.

"Kalau ada yang tersembunyi atau disembunyikan nanti akan terlihat kalau ada upaya seperti itu. Satu hal bahwa presiden (Jokowi) minta agar ini dibuka dengan sejujur-jujurnya," kata Mahfud MD di Jakarta, Selasa (2/8/2022).

Lebih lanjut, Mahfud MD mengajak masyarakat tetap mengawal perkembangan kasus penembakan terhadap Brigadir J. Dia mempersilahkan selama mereka bergerak dalam kebaikan dan tidak melanggar hukum.

Dia berharap, tim khusus segera menyelesaikan kasus Brigadir J ini dan mengerjakannya dengan teliti. Menurutnya, kejadian sampai ada polisi tewas di tempat dinas tidak bisa dimaafkan. "Jadi saya minta masyarakat ikuti saja perkembangan ini nanti akan ada ujungnya," pungkas Mahfud MD.(*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Faizal R Arief
Publisher : Ahmad Rizki Mubarok

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES