Peristiwa Nasional

Polisi Larang Demo Lempar Botol Berisi Kencing ke Gedung Kemenkominfo RI  

Senin, 01 Agustus 2022 - 11:35 | 27.64k
Gedung Kemenkominfo RI saat dilihat dari depan (kominfo.go.id)
Gedung Kemenkominfo RI saat dilihat dari depan (kominfo.go.id)

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Kapolres Metro Jakarta Pusat, Kombes Komarudin melarang rencana sekelompok masyarakat melakukan aksi di depan Kemenkominfo RI Jakarta Pusat. 

Menurut Komarudin, rencana aksi demontrasi tersebut akan digelar setelah sebelumnya viral di media sosial, beberapa kebijakan Kemenkominfo RI dinilai tidak pro rakyat.

Dia menjelaskan, alasan rencana aksi tersebut dilarang karena para demonstran mengancam akan membawa botol dengan isi air kencing. Kemudian, botol tersebut akan dilemparkan ke gedung Kemenkominfo RI.

"Kami baru dapat flyer ya. Saya cek ke intel sepertinya itu belum ada pemberitahuannya. Kalau kita temukan itu ya kita amankan. Nggak boleh," kata Komarudin di Jakarta, Senin (1/8/2022).

Sementara itu, sebelumnya Sebuah poster seruan demo di depan gedung Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) beredar di media sosial. 

Dalam demonstrasi tersebut juga memuat ajakan pelemparan botol air kencing ke gedung Kominfo.

"Ramai-ramai Lempar Botol Pipis ke Kementerian Komunikasi dan Informatika," bunyi seruan di poster demo seperti dilihat, Senin (1/8/2022).

Sebagai informasi, aksi itu diprakasai oleh Blok Politik Pelajar. Perwakilan Blok Politik Pelajar, Nat, mengatakan demonstrasi nantinya bakal digelar pada pukul 14.00 WIB. Massa akan langsung menuju ke gedung Kominfo.

Nat juga membenarkan soal rencana aksi pelemparan botol air pipis dalam demo tersebut. Nat mengatakan para peserta aksi nantinya akan membawa botol air seni itu masing-masing. "Estimasinya sekitar 50 orang," pungkas Nat. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Rizal Dani

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES