Ekonomi

Kiat Sukses Merintis Usaha Bagi Kaum Milenial dari Pengusaha Kedai Kopi Asal Cirebon

Kamis, 14 Juli 2022 - 19:47 | 66.57k
Owner Kopi Buri Umah Coffe & Eatery Cirebon, Sampriatna memamerkan kedai kopinya. (FOTO: Dok Sampriatna)
Owner Kopi Buri Umah Coffe & Eatery Cirebon, Sampriatna memamerkan kedai kopinya. (FOTO: Dok Sampriatna)

TIMESINDONESIA, CIREBONMerintis usaha dari bawah tidak selalu berjalan mulus. Ada rasa kebingungan saat pertama kali memulai, mengenai jenis usaha serta hal yang mesti dipersiapkan sebelum melangkah.

Bagi generasi milenial yang saat ini sudah tumbuh menjadi generasi produktif, kreatif dan memiliki kecerdasan. Harus berani berinovasi serta memiliki keinginan mandiri untuk meraih sukses. Salah satunya di dalam bidang bisnis.

Beberapa hal harus di siapkan sematang mungkin, sebelum siap berwirausaha. Menurut Owner Kopi Buri Umah Coffee & Eatery, Sampriatna, sebelum memulai usaha, seseorang harus memahami segala hal jenis usahanya, dan mempertimbangkan yang cocok dengan dirinya, serta menganalisa target pasar.

"Kita harus memahami, jenis usaha seperti apa yang cocok dengan diri kita, gunanya untuk memahami kita ini siapa. Sehingga ada keyakinan, kekuatan dan kelemahan apa saja yang ada di dalam. Serta apa saja yang ada di luar kita, jadi kita faham ada ancaman dalam memulai bisnis," tuturnya, Kamis (14/7/2022). 

Pria yang akrab disapa Sam ini, menyinggung pentingnya kemampuan marketing, bahwa kemampuan marketing penting untuk diketahui sebagai bekal.

"Saat sudah memilih jenis usaha. Nantinya, kita akan menawarkan jasa atau produk. Hal ini termasuk marketing, sebagai senjata untuk memperkenalkan produk kita ke masyarakat," ujarnya.

Sam mencontohkan saat memulai usaha Kopi Buri Umah Coffee & Eatery, banyak kendala saat akan melangkah. Pertimbangan lokasi menjadi pilihan awal yang dipikirkan. Namun, karena harga sewa lokasi terbilang mahal, mau tidak mau memikirkan alternatif agar usaha yang akan baru dimulainya dapat berjalan.

Dari hasi pemikirannya, lokasi bukan alasan tidak memulai usaha Kopi Buri Umah Coffee & Eatery. Lahan kosong dibelakang rumah, menjadi solusi untuk melangkah memulai usaha.

Setelah pemilihan lokasi yang letaknya dibelakang rumah. Rintangan lain timbul. Tentunya, lokasi yang tidak strategis akan menjadi hambatan dalam pemasaran produk. Namun bukan kaum milenial bila tidak mendapatkan solusinya.

Kemudian, Sam memikirkan menjual produk Kopi Buri Umah Coffee & Eatery, melalui pasar online. Konsumen tidak perlu datang ke lokasi, hanya cukup memesan melalui aplikasi Gofood atau Shopee.

"Namanya juga usaha berbasis cafe, harus ada lokasi, tapi sewa lokasi di Cirebon terbilang mahal, belum lagi kebutuhan penunjang lainnya, itu akan membutuhkan modal besar. Solusinya, jual dengan online agar konsumen dapat mengetahui dan membeli produk kita. Sementara kita tidak jual offline," pungkasnya.

Pria yang sudah mempunyai beberapa bisnis seperti duriplant, nusantaraart, berharap bagi kaum milenial yang akan Merintis usaha, harus memiliki tekat kuat sebagai modal utama, karena dengan tekat kuat dapat menyelesaikan hambatan saat akan memulai usaha. (*) 

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Deasy Mayasari
Publisher : Sofyan Saqi Futaki

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES