Peristiwa Daerah

Layanan Malam Sepi Peminat, Kecamatan Bontang Selatan Galakkan Sosialisasi

Rabu, 06 Juli 2022 - 22:23 | 34.48k
Wali kota Bontang , Basri Rase mendatangi ruang pelayanan masyarakat saat dilaunching juni lalu (FOTO: Kusnadi/TIMES Indonesia)
Wali kota Bontang , Basri Rase mendatangi ruang pelayanan masyarakat saat dilaunching juni lalu (FOTO: Kusnadi/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, BONTANG – Layanan jam malam Kecamatan Bontang Selatan, Kota Bontang telah berjalan satu bulan, evaluasi telah dilakukan guna memaksimalkan program ini.

Camat Bontang selatan, Kamsal mengutarakan temuan hasil evaluasi pihaknya selama layanan malam diberlakukan. Baik di kecamatan maupun di 5 kelurahan.

Guna memastikan pelayanan bagi masyarakat dapat terpenuhi pada malam hari, nampaknya tidak mendapat animo yang besar dari masyarakat. Pasalnya sejak mendekati 30 hari di launching, intensitas kedatangan warga dalam memanfaatkan jam malam belum maksimal. Pun hal itu terjadi dikelurahan. 

Kamsal.jpgCamat Bontang Selatan, Kamsal (FOTO: Kusnadi/TIMES Indonesia)

"Antusias belum terlalu kelihatan, tapi ini karena baru kami terus optimis program ini baik dan dibutuhkan masyarakat,"ujarnya.

Pihaknya menilai, saat ini promosi dan publikasi akan makin digalakkan. Meski disadari bahwa hal ini berbanding lurus dengan kebutuhan masyarakat. "Kami akan tingkatkan sosialisasi sampai ke tingkat RT, sudah kami imbau supaya lurah lakukan ini," jelasnya.

Ia menemukan di beberapa kelurahan program ini sangat diminati, akan tetapi justru ada pula yang berbanding terbalik. Menurutnya, hal ini berkaitan dengan karakteristik sosial ekonomi masyarakat di wilayah itu.

"Kalau masyarakatnya karyawan atau pekerja layanan malam ini cukup diminati, tapi bagi masyarakat yang dominan wirausaha atau nelayan dan petani ini yang kurang," bebernya.

Nurfaidah.jpg Lurah Tanjung Laut Indah, Nurfaidah (FOTO: Kusnadi/TIMES Indonesia)

Sementara Lurah Tanjung laut indah menyampaikan bahwa selama program ini, aktifitas kunjungan masyarakat menunjukan intensitas rendah. Hal itu disadarinya, karena dilatari kondisi sosial ekonomi masyarakatnya dominan berprofesi sebagai nelayan dan wirausaha.

"2 minggu pertama kami tugas hanya satu orang yang datang, sekarang juga begitu," ungkapnya.

Diketahui, program layanan malam di kecamatan Bontang selatan telah di launching oleh Wali Kota Bontang, Basri Rase pada (13/06/2022) malam di kantor kecamatan Bontang lestari.

Selain layanan malam Basri juga meluncurkan zona Integritas menuju wilayah bebas korupsi dan Wilayah birokrasi bersih dan melayani di Kecamatan Bontang Selatan. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Ronny Wicaksono
Publisher : Sofyan Saqi Futaki

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES