Peristiwa Daerah

Pohon Tumbang Celakakan Satu Keluarga di Kota Malang

Minggu, 03 Juli 2022 - 15:38 | 48.78k
Terlihat pohon tumbang yang menutup sebagian jalan di Kota Malang, Minggu (3/7/2022). (Foto: Dok. Jhosua Nade for TIMES Indonesia)
Terlihat pohon tumbang yang menutup sebagian jalan di Kota Malang, Minggu (3/7/2022). (Foto: Dok. Jhosua Nade for TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, MALANG – Sebuah pohon Sono Kembang yang berada di pinggir Jalan Raden Panji Suroso, Kecamatan Blimbing, Kota Malang mendadak tumbang, Minggu (3/7/2022).

Diketahui, kejadian pohon tumbang tersebut terjadi sekitar pukul 09.30 WIB yang dilihat secara langsung oleh saksi mata bernama Jhosua Nade Anggriawan saat ia hendak melakukan perjalanan ke arah Lawang, Kabupaten Malang.

"Saat itu, di lokasi memang anginnya cukup kencang. Tiba-tiba dahan pohon itu tumbang dan menimpa pengendara motor yang melintas," ujar Jhosua kepada TIMES Indonesia, Minggu (3/7/2022).

Pohon tersebut, diketahui menimpa satu keluarga yang sedang berboncengan sepeda motor. Keluarga tersebut, yakni bapak, ibu dan anak perempuan usia 5 tahun.

Tak lama kemudian, warga sekitar pun langsung membantu membersihkan dahan pohon yang tumbang dan juga meminggirkan korban ke lokasi yang aman.

"Bapaknya kena luka-luka, persisnya apa kurang tahu. Tadi ada ambulance datang. Motornya juga rusak sepertinya. Kalau ibu sama anaknya aman cuma syok (kaget)," ungkapnya.

pohon-tumbang-b.jpgPetugas BPBD dan DLH Kota Malang saat melakukan evakuasi pohon. (Foto: Dok. BPBD Kota Malang for TIMES Indonesia)

Dari informasi yang diterima, bapak pengendara motor yang mengalami luka-luka bernama Sugeng Adi Prasetyo (51) warga Jalan Plaosan Barat, Blimbing, Kota Malang.

Akibat kejadian, korban pun mengalami dislokasi pada bagian tangan dan langsung dibawa ke Rumah Sakit Saiful Anwar (RSSA) Malang untuk mendapatkan penanganan dan perawatan.

Diketahui juga, penyebab pohon tersebut tumbang, kata Jhosua, karena pohon terlihat sudah kering dan batangnya pun keropos. Alhasil, adanya angin kencang pun menumbangkan pohon setinggi 7 meter dengan diameter 30 sentimeter.

"Pohon e iku kyk e wis mati. Dilihat dari daun yang sudah gak ada. Pasti dalamnya keropos dan patah," katanya.

Sedikit membutuhkan waktu cukup lama, akhirnya petugas DLH Kota Malang bersama BPBD Kota Malang pun melakukan evakuasi pohon yang tumbang tersebut.

Salah satu petugas BPBD Kota Malang juga membenarkan bahwa penyebab pohon tersebut tumbang karena sudah kering dan mati.

"Kami langsung assesment terkait kerusakan dan kerugian. Lalu kita evakuasi pohonnya. Kondisi pohon emang sudah kering, ditambah angin kencang. Sehingga, pohon tumbang ke tengah jalan," pungkasnya. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Deasy Mayasari
Publisher : Ahmad Rizki Mubarok

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES