Indonesia Positif

E-Sport Magetan Sumbangkan 1 Medali Perak Dalam Ajang Porprov ke-VII Jatim

Jumat, 24 Juni 2022 - 19:12 | 39.77k
Tim ESI Magetan dalam ajang Porprov ke-VII Jatim. (Foto: Elmy for TIMES Indonesia)
Tim ESI Magetan dalam ajang Porprov ke-VII Jatim. (Foto: Elmy for TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, MAGETAN – Tim E-Sport Indonesia (ESI) Magetan divisi Free Fire berhasil mendulang medali Perak dalam ajang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) ke-VII Jawa Timur tahun 2022 di Kabupaten Jember.

Hal tersebut dibenarkan oleh Ketua ESI Magetan, Elmy Kurniarto Widodo saat dihubungi oleh TIMES Indonesia.

”ya betul, tim dari divisi Free Fire ESI Magetan berhasil meraih medali perak dalam ajang Porprov ke-VII Jatim di Jember," kata Elmy, Jumat (24/6/2022).

Dalam ajang tersebut, Elmy menjelaskan, tim divisi Free Fire ESI Magetan menunjukkan semangat dan daya juang yang tinggi melalui pertandingan - pertandingan yang cukup berat dan melelahkan melawan tim - tim besar yang lolos dalam Porprov ke-VII Jatim tersebut.

"Berbekal semangat pantang menyerah, dengan percaya diri penuh tanpa minder dan konsistensi serta komitmen untuk bertanding sekuat daya upaya, bertanding melawan 10 tim yang lolos Porprov ke-VII Jatim syukur Alhamdulillah tim divisi Free Fire E- Sport Magetan berhasil mendapatkan silver medals," ucapnya.

Tim-ESI-Magetan-a.jpg

Tim E-Sport Magetan divisi Free Fire yang mendapatkan medali perak memiliki total poin 64, hanya terpaut 21 poin dari Kabupaten Blitar yang mendapatkan medali emas dengan total poin 85.

Sedangkan sebagai tuan rumah, divisi Free Fire Kabupaten Jember hanya menepati posisi ke-4 dengan torehan  51 poin, terpaut 5 angka saja dari Kabupaten Bangkalan yang berada di posisi ke-3 dengan total poin 56 dan menyabet medali perunggu.

Sementara itu, Owner Mojosemi Forest Park, Arif Mustofa mengapresiasi semangat juang para atlet dari divisi Free Fire ESI Magetan yang telah menyumbangkan medali perak untuk masyarakat Magetan.

"Tentu kami masyarakat magetan Bangga karena di pentas perdana pertandingan eksibisi E-Sport, Tim divisi Free Fire kita berhasil mempersembahkan medali perak, ini merupakan awal yang bagus, dan saya yakin dari divisi lain tim ESI Magetan dapat mendominasi dan dapat juga mendulang medali. Sekali lagi saya ucapkan selamat atas prestasinya," kata Arif Mustofa terkait prestasi E-Sport Magetan di ajamg Porprov VII Jatim 2022. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Irfan Anshori
Publisher : Sholihin Nur

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES