Politik

Sambut Baik Potensi Berkoalisi PDI Perjuangan, Gerindra: Dinamika Akan Terus Berubah

Rabu, 22 Juni 2022 - 14:14 | 18.73k
Wakil Ketua DPR RI Sufmi Dasco Ahmad - (FOTO: dok DPR)
Wakil Ketua DPR RI Sufmi Dasco Ahmad - (FOTO: dok DPR)

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad menyambut baik PDI Perjuangan yang membuka peluang untuk berkoalisi dengan Gerindra dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) pada Pemilihan Presiden atau Pilpres 2024

"Pada dasarnya Partai Gerindra menerima dengan baik. Dari banyak partai atau beberapa partai yang kita juga mau bekerja sama dalam bersama-sama menghadapi Pemilu," kata Dasco di Gedung DPR RI Senayan, Jakarta, Rabu 22 Juni 2022.

Partai Gerindra, ditegaskan Dasco akan mengikuti dinamika yang berkembang. Apalagi, dinamika politik jelang Pemilu 2024 masih bisa terus berubah kapan saja. Dalam hal ini, Gerindra belum akan memulai langkah penjajakan dengan PDIP menyusul adanya peluang untuk kerja sama politik.

"Kita ikutin mengalir saja deh. Namanya juga dinamika masih akan terus, dinamika politik terus berjalan dan situasi menjelang pemilu biasanya akan penuh dengan dinamika, ya, kita ikuti saja," jelas Dasco.

Ketua DPP PDI Perjuangan (PDIP) Puan Maharani sebelumnya memberikan tanggapan soal peluang partainya menjajaki kerja sama politik dengan partai politik lain untuk menghadapi Pemilu 2024. Termasuk PKB dan Gerindra yang tengah menjajaki komunikasi.

Kata dia, PDI Perjuangan tidak menutup kemungkinan untuk bekerja sama dengan Gerindra dan PKB dalam Pemilu 2024. "Ya, mungkin saja," kata Puan saat ditemui di sela-sela Rakernas kedua PDIP, Jakarta Selatan, Selasa (21/6/2022). (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Ronny Wicaksono
Publisher : Sofyan Saqi Futaki

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES