Hukum dan Kriminal

Polda Metro Jaya Identifikasi 30 Sekolah yang Berafiliasi Dengan Khilafatul Muslimin 

Selasa, 14 Juni 2022 - 13:38 | 34.57k
Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Endra Zulpan saat menyampaikan keterangan pers di Jakarta (FOTO: Dokumen/Endra Zulpan)
Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Endra Zulpan saat menyampaikan keterangan pers di Jakarta (FOTO: Dokumen/Endra Zulpan)

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Endra Zulpan menyampaikan bahwa sampai saat ini jajarannya berhasil menemukan data, bahwa sebanyak 30 puluh lembaga pendidikan terafiliasi dengan kelompok Khilafatul Muslimin.

Oleh karena itu, dia menegaskan bahwa keberadaan Khilafatul Muslimin sangat beruntung ditemukan. Menurutnya, penyebaran ideologi mereka sudah terstruktur dengan dan mendirikan lembaga pendidikan secara resmi.

Dia mengatakan, data tersebut ditemukan usai melakukan pemeriksaan terhadap tokoh Khilafatul Muslimin berinisial AS di daerah Mojokerto, Jawa Timur, Senin (13/6/2022) pukul 00.30 WIB. AS berperan sebagai Menteri pendidikan di Khilafatul Muslimin. 

“Kami juga mendapatkan data bahwa ada beberapa sekolah hampir 30 sekolah yang sudah terafiliasi dengan ajaran Khilafatul Muslimin. Itu berdasarkan hasil penyidikan dari tokoh Khilafatul Muslimin berinisial  AS di Mojokerto," kata Zulpan di Jakarta, Selasa (14/6/2022).

Lebih lanjut, dia menjelaskan penyidik masih melakukan pendalaman terhadap AS untuk selanjutnya memeriksa sekolah-sekolah tersebut. Dia akan berkoordinasi dengan Kementerian terkait agar pemeriksaan aman dilakukan, karena di lokasi pasti ada siswa.

Zulpan mengatakan dalam kelompok Khilafatul Muslimin, AS berperan sebagai seorang menteri pendidikan. AS disebut berperan memberikan doktrin-doktrin terkait khilafah. Pria tersebut sangat licik dan menggunakan agama sebagai tameng untuk membuat masyarakat percaya.

Sejauh ini, Polda Metro Jaya telah menangkap total enam orang dari kelompok Khilafatul Muslimin. Salah satunya adalah Abdul Qadir Hasan Baraja selaku pimpinan tertinggi Khilafatul Muslimin.

“Ya tentu nanti, setelah didapatkan datanya, penyidik akan langsung bekerja. Ya nanti kami jelaskanlah, dalam minggu-minggu ini pak Kapolda yang akan langsung menjelaskan. AS Berperan bagian kewenangan doktrin-doktrin kaitannya dengan khilafah, dia sebagai menteri pendidikan,” pungkas Zulpan. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Irfan Anshori
Publisher : Sofyan Saqi Futaki

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES