Entertainment

Berkat Hobi Traveling dan Kuliner, Erwin Putra Jadi Seorang Selebgram

Senin, 06 Juni 2022 - 17:00 | 69.45k
Profil Erwin Putra seorang Selebgram. (foto: dok. pribadi)
Profil Erwin Putra seorang Selebgram. (foto: dok. pribadi)

TIMESINDONESIA, SURABAYA – Saat ini adalah era teknologi yang semua hal dapat dilakukan dan didapatkan secara cepat hanya dengan melalui media sosial dan media online. Tak heran, saat ini generasi muda banyak yang mempunyai kekayaan yang luar biasa hanya karena terkenal di media sosial dan media online. Selebgram, merupakan salah satu “profesi” kekinian yang banyak disukai dan didambakan oleh remaja jaman sekarang.

Hal ini juga yang kini tengah dialami oleh seorang food vlogger dan juga seorang selebgram yang bernama Erwin Putra. Pria kelahiran Pemangkat, 3 Oktober 1992 ini benar-benar menikmati sebagai seorang selebgram. Hal ini tak lepas dari kegemarannya akan makan dan mencicipi kuliner yang ada di berbagai tempat di Indonesia.

“Menjadi selebgram bisa dicapai oleh semua orang, asal mereka melakukan hal-hal yang berkaitan dengan sesuatu yang dia sukai alias hoby,” ujar pemilik akun instagram @bikingendut.

Perlu diketahui bahwa Erwin putra memang mempunyai hoby dan kegemaran akan kuliner hingga karena hobinya tersebut bahkan Erwin sudah berkeliling Negara seperti Malaysia, Singapore, Thailand, Jepang, China, Hong Kong, Macau serta beberapa negara lain. Bahkan tempat wisata dan kuliner di Indonesia sudah banyak yang dia kunjungi dan nikmati kulinernya.

Erwin-Putra-2.jpg

“Traveling dalam negeri maupun keluar negri selalu berkaitan erat dengan kuliner dan ini  merupakan dua hal yang sulit untuk dipisahkan, karena kemanapun kita pergi pasti yang dicari adalah kuliner," ujar Erwin.

Erwin sudah banyak mereview semua kuliner yang pernah dicicipi dan nikmati hampir di semua wilayah yang pernah dia datangi. Ulasan tentang kuliner di berbagai tempat wisata dari dalam negeri hingga luar negeri banyak dia rangkung dan post di website miliknya bikingendut.com dan juga di akun instagram yang dimilikinya.

Banyak orang merasa terbantu dengan review yang dia lakukan mengenai suatu makanan dan kuliner yang bisa menjadi panduan bagi orang yang akan melakukan wisata ke tempat tertentu.

Karena keahlian dari melakukan review kuliner ini, membuat Erwin Putra pernah menjadi pemandu acara yang berhubungan dengan makanan dan kuliner di salah satu stasiun televisi swasta. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Ronny Wicaksono
Publisher : Rizal Dani

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES