Pendidikan

Kembangkan Life Skills Siswa, SGS Gelar Science Presentation Day

Sabtu, 28 Mei 2022 - 08:23 | 84.88k
Siswa SGS menunjukkan hasil penelitian yaitu popok sebagai media tanam. (FOTO: Dok. SGS/TIMES Indonesia)
Siswa SGS menunjukkan hasil penelitian yaitu popok sebagai media tanam. (FOTO: Dok. SGS/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, SURABAYA – Sebagai sekolah berstatus Satuan Pendidikan Kerja sama (SPK), Surabaya Grammar School (SGS) telah berkomitmen untuk memberikan program dan kurikulum yang selaras dengan pendidikan di era 4.0. SGS juga menekankan pentingnya life skills yang diwujudkan dalam kegiatan Science Presentation Day.

SGS memiliki beberapa program untuk mendorong life skills para siswanya. Salah satunya yakni melalui Project Based Assessment atau penilaian berdasarkan hasil tugas serta proyek dasar.

Penggunaan-garam-dan-bawang-merah-sebagai-pestisida-alami.jpgPenggunaan garam dan bawang merah sebagai pestisida alami. (FOTO: Dok. SGS/TIMES Indonesia)

Tugas dan proyek yang diberikan bukan hanya dikerjakan dan dikumpulkan, namun juga dipresentasikan melalui kegiatan Science Presentation Day. Dalam kegiatan tersebut, para siswa SMP mengerjakan tugas jangka panjang secara berpasangan. Selain itu, para siswa juga dapat memilih topik yang disediakan oleh guru.

Dari topik yang telah dipilih, mereka akan melakukan penelitian lanjutan, mulai dari memilih bahan, mengamati dan mencatat prosesnya (termasuk apabila terjadi kegagalan), mendapatkan hasil akhir, dan menguji hasil akhir tersebut, dan terakhir, mempresentasikan didepan orang lain.

Berikut ini adalah topik tugas / penelitian yang dilakukan oleh para siswa di kegiatan ini:

1.Teh ‘Tuberose’ sebagai minuman Pereda Stress (Tuberose-Agave Amica, The Stress Reliever Drink)
2. Penggunaan Popok Sebagai Media Tanam (Diapers as Planting Media)
3. Air Lemon Untuk Mencegah Pembusukan Makanan (Lemon Juice To Prevent Spoilage and Rotting of Food)
4.Membuat ‘Daging’ Dari Sayuran (Plant Based Meat)
5. Memanfaatkan Minyak Jelantah Untuk Membuat Sabun (Used Cooking Oil in Making Soap)
6. Garam dan Bawang Sebagai Pestisida Alami (The Use of Salt and Onion Spray as Natural Pesticide)
7. Manfaat Bambu Sebagai Anti Polusi (The Utilization of Bamboo to Absorb Pollution)
8. Sedotan ‘Bioplastik’ (Bioplastic Straw)
9. Permen Dari ‘Bawang Hitam’ (Black Garlic Candy)
10. Sabun Lidah Buaya (Natural Aloe Vera Soap)
11. Manfaat Lemon Sebagai ‘Hand Sanitizer’ (The Use of Lemon as Hand Sanitizer Cleansing Spray)     

Dengan adanya kegiatan Science Presentation Day ini diharapkan mampu melatih para siswa SGS dalam mempresentasikan hasil karyanya kepada khalayak umum. Karena kemampuan presentasi ini juga termasuk bagian dari life skills yang harus terus dilatihkan kepada para siswa. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Ronny Wicaksono
Publisher : Sofyan Saqi Futaki

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES