Adv

HIPMI Peduli Karawang Beri Bantuan Sembako ke Korban Kebakaran di Desa Babakan Sananga

Rabu, 11 Mei 2022 - 16:53 | 44.86k
HIPMI Peduli Karawang memberikan bantuan kepada korban kebakaran yang terjadi di Desa Babakan Sananga, Kecamatan Karawang Timur. (FOTO: dok HIPMI)
HIPMI Peduli Karawang memberikan bantuan kepada korban kebakaran yang terjadi di Desa Babakan Sananga, Kecamatan Karawang Timur. (FOTO: dok HIPMI)

TIMESINDONESIA, KARAWANG – Himpunan Pengusaha Muda Indonesia Peduli Karawang (HIPMI Peduli Karawang) bergerak memberikan bantuan kepada korban kebakaran yang terjadi di Desa Babakan Sananga, Kecamatan Karawang Timur.

Pada kesempatan tersebut Ketua HIPMI Peduli Karawang Didin Sirojudin M.Pd menyampaikan bantuan yang disalurkan merupakan inisiatif dari sejumlah pengurus dalam membantu meringankan beban para korban musibah kebakaran yang terjadi pada Selasa, 10 Mei 2022.

“Dalam peristiwa kebakaran ini kita tidak pernah memilih untuk menjadi korban atau menjadi orang yang terpilih untuk bisa membantu. Tugas kita mensyukuri setiap keadaan yg diperuntukan untuk kita dan merealisasikan rasa syukur itu dalam keseharian. Tentunya Sedikit uluran tangan dari kita semua sangat membantu meringankan duka yg mendalam bagi anak-anak dan orang tua serta masyarakat sekitar," ujar Didin saat memberikan bantuan di lokasi kebakaran, Rabu (11/5/2022).

Didin menambahkan bantuan yang diberikan kepada korban berupa paket makanan, obat-obatan, sejumlah alat kebersihan, serta beberapa material bangunan untuk membantu merenovasi rumah warga yang rusak.

"Kedepan kita juga akan memberikan kipas angin, lemari untuk santri, alat papan tulis dan kebutuhan lainnya yang dibutuhkan masyarakat," ulasnya.

Tidak hanya dari sisi kebutuhan korban, Didin yang juga Bendahara Umum pengurus cabang Persatuan Guru Nahdlatul Ulama (Pergunu) Kabupaten Karawang itu mengetuk hati masyarakat lainnya untuk turut bahu membahu membantu memperhatikan pendidikan anak-anak yang ikut terdampak.

"Kita harus saling bahu membahu dalam membangun kembali healty mental yang positif agar kelak selalu ada harapan yang besar dimanapun bagi anak-anak di Karawang untuk melangkah lebih dekat dengan tujuan mimpi besarnya. Bersama-sama kita pasti bisa," ucap Didin.

Sebagaimana diketahui, dari informasi yang dihimpun kebakaran diduga akibat hubungan arus pendek dari salah rumah warga. Akibatnya yayasan yatim piatu (yayasan Nahdatul Ishlahiyah) dan 4 unit rumah warga yang terdiri dari 15 jiwa (5 Kepala Keluarga) di sekitar kejadian menjadi korban amukan si jago merah.

Sejumlah warga yang terdampak akibat kebakaran tersebut sementara mengungsi di sebuah Pondok Rumah Yatim yang berlokasi tidak jauh dari lokasi kejadian. (d)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Faizal R Arief
Publisher : Sholihin Nur

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES