Pemerintahan

Sejumlah ASN di Bondowoso Memilih Cuti Usai Libur Lebaran, Ini Alasannya

Senin, 09 Mei 2022 - 14:25 | 30.52k
Bupati Bondowoso KH Salwa Arifin saat dikonfirmasi usai memantau kehadiran ASN melalui zoom meeting pasca libur lebaran (FOTO: Moh Bahri/TIMES Indonesia)
Bupati Bondowoso KH Salwa Arifin saat dikonfirmasi usai memantau kehadiran ASN melalui zoom meeting pasca libur lebaran (FOTO: Moh Bahri/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, BONDOWOSO – Setelah libur lebaran, Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemkab Bondowoso mulai masuk hari ini, Senin (9/5/2022).

Berdasarkan data diperoleh TIMES Indonesia, jumlah pegawai di lingkungan Pemkab Bondowoso mencapai 8.576 orang. Terdiri dari 7.165 PNS, CPNS 575 orang, PPPK 312 orang dan honorer K1/K2 524 orang.

Dari jumlah tersebut pegawai yang cuti sebanyak 39 orang, pegawai izin 12 orang, sakit 17 orang dan tugas belajar 9 orang.

Adapun pegawai yang masuk kantor 8.315, 187 orang masuk malam. Dari jumlah tersebut persentase kehadiran pegawai sebesar 96,96 persen.

Bupati Bondowoso, KH Salwa Arifin mengatakan, dirinya mendapatkan laporan dari Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) dan dinas yang bersangkutan, bahwa memang ada sejumlah pegawai yang izin dan cuti.

"Tidak ada yang alpa, artinya semua beralasan," kata Bupati Salwa saat dikonfirmasi usai memimpin zoom meeting dengan seluruh OPD.

Menurutnya, sejumlah ASN ada yang cuti melahirkan. Pihaknya mengapresiasi seluruh OPD karena persentase kehadiran hari pertama pasca libur lebaran cukup tinggi.

"Kehadiran pegawai setelah libur lebaran meningkat dibanding tahun sebelumnya. Lebih baik," ungkapnya.

Pihaknya berharap, dengan libur yang cukup panjang ini tidak menambah waktu libur lagi. "Waktunya masuk, ya masuk gitu ya," jelas dia.

Sementara untuk besok kata dia, pemantauan untuk ASN setelah libur lebaran diserahkan kepada OPD di lingkungan Pemkab Bondowoso masing-masing. "Laporannya kepada OPD masing-masing," paparnya.(*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Faizal R Arief
Publisher : Ahmad Rizki Mubarok

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES