Politik

Jelang Muscab, Demokrat Bantul Lakukan Konsolidasi

Sabtu, 23 April 2022 - 23:52 | 60.16k
Foto A : Pembagian takjil bagi warga yang melintas di depan kantor DPC Demokrat Bantul. (FOTO: Totok Hidayat/TIMES Indonesia)
Foto A : Pembagian takjil bagi warga yang melintas di depan kantor DPC Demokrat Bantul. (FOTO: Totok Hidayat/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, YOGYAKARTA – DPC Partai Demokrat Bantul menggelar rapat koordinasi, Sabtu (23/4/2022). Rapat yang digelar di kantor DPC Partai Demokrat Bantul dihadiri Ketua DPD Partai Demokrat DIY Erlia Risti beserta jajarannya. Pengurus DPC, Pengurus PAC se-kabupaten Bantul, serta kader-kader Partai Demokrat Bantul.

Bendahara DPC Partai Demokrat Bantul Edi Prabowo menjelaskan, rakor digelar menghadapi pelaksanaan musyawarah cabang Mei mendatang. Pemilihan Ketua DPC menjadi salah satu agenda muscab. Sebagai pemilik suara, pengurus PAC perlu mendapat sosialisasi tentang mekanisme pemilihan ketua DPC.

Pembagian-takjil-bagi-warga-yang-melintas-2.jpgKetua DPD Demokrat DIY Erlia Risti bersama pengurus DPC Demokrat Bantul. 

Pemilihan Ketua DPC memiliki peran penting. Untuk meraih kembali kejayaan Partai Demokrat, dibutuhkan ketua yang mampu merangkul seluruh kader dengan latar belakang yang beragam. Selain kader senior juga banyak kader baru dari kelompok milenial. 

Rakor sekaligus sebagai bentuk konsolidasi menghadapi pemilu 2024 ini dilakukan untuk dapat mencapai target 4 kursi di DPRD Bantul.

"Dapil 1, 2, 3, dan 5 menjadi tumpuan untuk meraih kursi pada pemilu 2024," jelas Edi Prabowo.

Untuk mencapai target tersebut penguatan kepengurusan sampai tingkat pedukuhan akan dilakukan. Setelah terbentuk kepengurusan tinggal mengisi dengan berbagai program, khususnya program yang bersifat pemberdayaan masyarakat, sesuai dengan arahan Ketua Umum Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).

Sekretaris DPC Partai Demokrat Bantul Hozi menambahkan, untuk terus mendekatkan Partai Demokrat dengan rakyat maka berbagai kegiatan yang langsung menyentuh kebutuhan rakyat akan terus dilakukan. Seperti kegiatan pembagian takjil usai rapat koordinasi. Meski terlihat sederhana, namun kegiatan ini sangat dibutuhkan. Khususnya bagi warga yang sedang dalam perjalanan. (*) 

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Deasy Mayasari
Publisher : Sofyan Saqi Futaki

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES