Politik

Ketua Fraksi NasDem DPRD Jatim Siap Menjadi Bupati Magetan Selanjutnya

Selasa, 19 April 2022 - 19:58 | 41.83k
Ketua Fraksi NasDem DPRD Jatim, Suyatni Priasmoro usai acara Konsolidasi dan Pelantikan DPC dan DPRt Partai NasDem se Magetan di Gor Ki Mageti, Selasa (19/4/2022) sore. (Foto: Aditya Candra/TIMES Indonesia)
Ketua Fraksi NasDem DPRD Jatim, Suyatni Priasmoro usai acara Konsolidasi dan Pelantikan DPC dan DPRt Partai NasDem se Magetan di Gor Ki Mageti, Selasa (19/4/2022) sore. (Foto: Aditya Candra/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, MAGETAN – Ketua Fraksi NasDem DPRD Jatim, Suyatni Priasmoro mengaku siap mencalonkan diri menjadi Bupati Magetan selanjutnya jika memang dipercaya oleh partai politiknya.

"Jika sebagai kader parpol dan kalau memang itu menyangkut perintah untuk mencalonkan diri sebagai Bupati Magetan selanjutnya, yang namanya politisi pasti ingin lah," ujar Ketua Fraksi NasDem DPRD Provinsi Jatim, Suyatni Priasmoro saat di wawancarai awak media usai kegiatan Konsolidasi dan Pelantikan DPC dan DPRt Partai NasDem se- Kabupaten Magetan di Gor Ki Mageti, Kabupaten Magetan, Jawa Timur, Selasa (19/4/2022) sore.

Suyatni menjelaskan, jika pertanyaan apakah siap mencalonkan diri sebagai Bupati Magetan di Pilkada yang akan akan. Dirinya mengaku siap menjalankan amanah tersebut jika memang partainya memberikan lampu hijau.

"Untuk masalah ini biar mengalir dulu saja, apalagi syaratnya mau mencalonkan Bupati itu salah satunya harus di percaya oleh Parpol, kalau saya ingin tapi parpol tidak mengizinkan ya saya juga tidak bisa mendaftar, kan seperti itu," jelasnya.

Targetnya, di Pilkada yang akan datang Partai NasDem bisa mendaptkan 6 kursi di Kabupaten Magetan.

"Dengan 6 kursi itu, jika kader ingin menyorongkan di posisi mana, bergaining posisi politiknya akan menjadi bagus saat akan bernegosiasi atau dengan berunding dengan partai lain," ucap Ketua Fraksi NasDem DPRD Jatim, Suyatni Priasmoro. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Irfan Anshori
Publisher : Sholihin Nur

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES