Tekno

Jetson One, Pesawat Buat Kamu yang Mau Mengemudi Sendiri Tanpa Sim

Rabu, 16 Februari 2022 - 05:33 | 115.47k
Jetson One mengudara bak pesawat drone besar. (Foto: Jetson Aero)
Jetson One mengudara bak pesawat drone besar. (Foto: Jetson Aero)

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Kamu pengen menjadi pilot tapi tak tersampaikan? Nah, ada kesempatan buat kamu menerbangkan pesawatmu sendiri. Anda hanya perlu membeli Jetson One, sebuiah pesawat dengan 1 orang awak sebagai penumpang sekaligus pilot.

Untuk mengemudikan pesawat ini, anda tidak perlu harus memiliki Sim pilot. Anda cukup mengeluarkan dana sebesar $ 92000 atau setara 1,3 Milyar rupiah saja. Sejak pertama kali diperkenalkan ke masyarakat umum pada tahun 2018, pesawat ini menjadi incaran para konglomerat.

Jetson One pertama kali digagas oleh Peter Ternström dan Tomasz Patan pada 2017. Prototype ini kemudian dikembangkan oleh Jetson Company yang bermarkas di Swedia.

"Kami bertujuan untuk membuat langit bisa diraih oleh semua orang dengan kendaraan udara listrik pribadi yang aman dari kami," ungkap pihak Jetson One dalam laman website resmi mereka.

Jetson One memiliki berat keseluruhan sebesar 86 kg tanpa awak. Pesawat helikopter mini ini berdimensi 2,48 m x  1, 5 m x 1,03 m. Saat dilipat lebarnya hanya mencapai 90 cm saja. Pesawat ini mampu menempuh kecepatan maksimal hingga 102 km/h.

Namun sayangnya, Jetson One hanya bisa dikendarai selama 20 menit saja. Selebihnya pesawat ini harus di cas ulang selama minimal 1 jam. Penumpangnya pun dibatasi khusus mereka yang memiliki berat dibawah 95 kg saja.

Untuk membeli Jetson One, anda bisa langsung memesan melalui website mereka. Anda harus meberikan uang muka sebesar $22000 dan sisanya saat barang anda terima.

Saat ini anda harus bersabar karena pemesanan sudah penuh hingga tahun 2023 nanti. Namun pihakJetson One tidak menampik kemungkinan bahwa mereka bisa menyelesaiakan pesanan pesawat yang bisa anda kendarai sendiri ini lebih cepat (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Khodijah Siti
Publisher : Lucky Setyo Hendrawan

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES