Tekno

Teknologi Implan Atasi Kelumpuhan Akibat Tulang Belakang Putus

Selasa, 08 Februari 2022 - 12:15 | 104.21k
Setelah dipasang implan pada tulang belakang Michel Roccati pemuda asal Italia ini, ia bisa berjalan kembali. (FOTO: Screenshot BBC)
Setelah dipasang implan pada tulang belakang Michel Roccati pemuda asal Italia ini, ia bisa berjalan kembali. (FOTO: Screenshot BBC)

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Sebuah tim di Swiss berhasil mengembangkan teknologi implan pada seorang yang lumpuh karena sumsum tulang belakangnya putus, dan membuatnya bisa berjalan kembali.

Michel Roccati, pasien itu, menjadi orang pertama yang bisa berjalan lagi berkat implan ini. Sebelumnya, Michel Roccati lumpuh dan tidak memiliki rasa sama sekali di kakinya akibay akibat kecelakaan lima tahun lalu yang membuat tulang belakangnya putus.

Dilansir BBC, Michel Roccati sekarang bisa berjalan, karena implan listrik yang telah ditempelkan pada tulang punggungnya melalui operasi.

Seseorang yang terluka seperti ini tidak pernah bisa berjalan seperti ini sebelumnya.

Para peneliti menekankan bahwa itu bukanlah obat untuk cedera tulang belakang. Teknologinya masih terlalu rumit untuk digunakan dalam kehidupan sehari-hari, namun tetap menganggapnya sebagai langkah besar untuk meningkatkan kualitas hidup.

"Saya bisa berdiri, berjalan ke mana pun saya mau, saya bisa menaiki tangga, ini hampir seperti kehidupan normal," kata Michel.

"Dulu saya bertinju, berlari dan melakukan latihan kebugaran di gym. Tapi setelah kecelakaan itu, saya tidak bisa melakukan hal-hal yang saya suka, tapi saya tidak membiarkan mood saya turun. Saya tidak pernah menghentikan rehabilitasi saya. Saya ingin untuk menyelesaikan masalah ini," katanya penuh semangat.

Kecepatan pemulihan Michel membuat kagum ahli bedah saraf, Prof Jocelyne Bloch dari Laboratoire de Neurothérapies et Neuromodulation - LNTM yang memasukkan implan dan dengan ahli memasang elektroda ke serat saraf individu

"Saya sangat terkejut. "Michel benar-benar luar biasa. Dia harus bisa menggunakan teknologi ini untuk maju dan menjadi lebih baik dan lebih baik lagi," ujarnya.

"Bukan hanya teknologi yang mendorong pemulihan Michel Roccati, pemuda Italia itu memiliki tekad yang kuat. Dia mengatakan kepada saya bahwa sejak kecelakaannya hingga menyebabkan sumsum tulang belakangnya terputus, dia bertekad untuk membuat kemajuan sebanyak yang dia bisa," tambahnya. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Lucky Setyo Hendrawan

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES