Pendidikan

Hampir 70 Persen Siswa SMAN 8 Malang Diterima PTN Ternama

Sabtu, 29 Januari 2022 - 08:04 | 198.50k
Tampak dari depan plakat SMAN 8 Malang. (Foto: Naufal Ardiansyah/TIMES Indonesia)
Tampak dari depan plakat SMAN 8 Malang. (Foto: Naufal Ardiansyah/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, MALANGSMAN 8 Malang memiliki tiga jurusan yakni MIPA, IPS dan Bahasa. Masing-masing jurusan memiliki keunggulan tersendiri. Lulusan SMAN 8 Malang dari tiga jurusan tersebut tersebar di berbagai perguruan tinggi negeri (PTN) ternama di Indonesia. 

Berdasarkan data yang diperoleh TIMES Indonesia, Kamis (27/1/2022) ada 90 siswa dari 133 siswa atau 67,66 persen yang lolos seleksi SNMPTN 2021. Puluhan siswa tersebut diterima di tujuh perguruan tinggi negeri ternama. 

SMAN 8 Malang 2Kepala SMAN 8 Malang Anis Isrofin, M.Pd usai ditemui TIMES Indonesia di ruang kerjanya. (Foto: Naufal Ardiansyah/TIMES Indonesia)

Berikut daftar lulusan SMAN 8 Malang yang lolos SNMPTN 2021: 

Universitas Brawijaya (UB) : 67 orang
Universitas Negeri Malang (UM) : 12 orang 
Universitas Airlangga (Unair) : 2 orang 
Institut Teknologi 10 Nopember Surabaya (ITS) : 3 orang
Universitas Diponegoro (Undip) : 1 orang
Universitas Gadjah Mada (UGM) : 2 orang
Politeknik Negeri Malang (Polinema) : 3 orang

Dari tujuh perguruan tinggi negeri tersebut, para siswa SMAN 8 Malang tersebar di berbagai macam jurusan baik humaniora maupun sains teknologi, di antaranya: antropologi, sastra Cina, hukum, manajemen, sastra dan bahasa Perancis, ilmu administrasi bisnis, ilmu politik, hubungan internasional, psikologi, ilmu komunikasi, ilmu sejarah.

grafis-SMAN-8-Malang.jpg

Ada pula jurusan teknologi bioproses, kimia, agronomi, perencanaan wilayah dan kota, ilmu gizi, ilmu kelautan, agroteknologi, keperawatan, PGSD, teknologi pangan, teknik lingkungan, teknik sipil, teknik elektro, dan lainnya. 

Itulah sejumlah PTN ternama di Indonesia yang menerima 90 siswa SMAN 8 Malang atau hampir 70 persen dari jalur SNMPTN 2021. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Ferry Agusta Satrio
Publisher : Lucky Setyo Hendrawan

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES