Peristiwa Daerah

Usai Badai Hujan Disertai Angin Kencang Terjang Kota Banjar, BMKG Keluarkan Peringatan Dini

Rabu, 26 Januari 2022 - 10:00 | 49.69k
Nampak salah seorang warga sedang membenahi atap rumah yang gentengnya berterbangan diterjang badai hujan disertai angin kencang Selasa sore kemarin (foto: Susi/TIMES Indonesia)
Nampak salah seorang warga sedang membenahi atap rumah yang gentengnya berterbangan diterjang badai hujan disertai angin kencang Selasa sore kemarin (foto: Susi/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, BANJARBMKG mengeluarkan peringatan dini prakiraan cuaca ekstrim di wilayah Jawa Barat dan sekitarnya.

Khusus di Kota Banjar, BMKG memperkirakan potensi hujan sedang hingga lebat di Kota Banjar yang di perkirakan terjadi siang hari ini sekira pukul 13.00-19.00 WIB.

 "Potensi Hujan sedang hingga lebat diperkirakan terjadi di Kabupaten dan Kota Cirebon, Kabupaten Kuningan, Kabupaten Majalengka, Kabupaten Cianjur, Kabupaten Tasikmalaya, Kabupaten Garut, Kabupaten Sumedang, Kabupaten Ciamis, Kabupaten Pangandaran dan Kota Banjar," sebut pernyataan BMKG dikutip dari laman resmi bmkg.go.id, Rabu (26/1/2022).

Badai Hujan 2

Sebelumnya, badai hujan disertai angin kencang menerjang Kota Banjar dan menyebabkan beberapa kerusakan.

 "Waspadai potensi hujan sedang hingga lebat yang dapat disertai kilat/petir dan angin kencang pada siang hingga malam hari di Kabupaten Tasikmalaya, Kabupaten Cianjur, Kabupaten Garut, Kabupaten dan Kota Cirebon, Kabupaten Kuningan, Kabupaten Majalengka, Kabupaten Sumedang, Kabupaten Ciamis, Kabupaten Pangandaran dan Kota Banjar," urai keterangan BMKG.

Peringatan dini BMKG disampaikan sebagai upaya pencegahan terjadinya kembali beberapa kerusakan rumah dan fasilitas umum akibat pohon tumbang maupun terjangan angin kencang yang melanda beberapa titik wilayah di Kota Banjar Selasa sore kemarin.

Kalak BPBD Kota Banjar, Kusnadi, pagi ini menyampaikan bahwa pihaknya masih melakukan evakuasi pohon-pohon tumbang yang belum tergarap kemarin.

Badai Hujan 3

 "Kemarin tim kami bekerja sampai pukul 23.00 WIB dan proses evakuasi pohon tumbang dilanjutkan pagi ini," jabarnya kepada TIMES Indonesia, Rabu (26/1/2022).

Adapun hasil assesment dari BPBD terkait jumlah kerusakan fasilitas umum maupun rumah warga yang diterjang badai hujan disertai angin kencang baru bisa dilakukan pagi ini.

 "Kami bagi dua tim assessment untuk segera menghitung seberapa besar kerusakan yang diakibatkan badai hujan disertai angin kencang kemarin sore," ungkapnya. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Lucky Setyo Hendrawan

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES