Wisata

Berkelana di Pulau Mursala, Lokasi Pembuatan Film Hollywood di Tapanuli Tengah

Selasa, 18 Januari 2022 - 02:15 | 81.50k
Lokasi Pembuatan Film Hollywood di Pulau Mursala (Foto : Winda Jayanti)
Lokasi Pembuatan Film Hollywood di Pulau Mursala (Foto : Winda Jayanti)

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Tak henti-hentinya Provinsi Sumatera Utara menjadi pusat perhatian masyarakat karena penuh dengan keindahan alam. Selain Danau Toba, Provinsi Sumatera Utara juga memiliki keindahan laut yang luar biasa. Salah satu tempat yang kini banyak disoroti masyarakat adalah Pulau Mursala.

Pulau Mursala berada di Kecamatan Tapian Nauli, Kabupaten Tapanuli Tengah dan berada di sebelah barat daya Kota Sibolga dan memiliki luas sekitar 8.000 hektare.

Kota Sibolga sendiri berada di pantai barat Sumatera Utara pada Kawasan Teluk Tapian Nauli. Keindahan pantainya memang tidak perlu diragukan lagi, karena sejak lama Kota Sibolga sudah menjadi salah satu destinasi wisata pilihan oleh masyarakat.

Jika ingin mengunjungi Pulau Mursala, bisa menggunakan perahu atau speedboat yang disewakan di sekitar pelabuhan Kota Sibolga.

Pulau Mursala memiliki keindahan air terjun yang wajib dikunjungi oleh masyarakat Indonesia. Air terjun ini mengalir cukup deras dan mengalir langsung ke lautan lepas. Air terjun Mursala memiliki ketinggian sekitar 30 meter dan memiliki air yang sangat jernih.

Pulau-Mursala-3.jpgJernihnya air laut di Bluespot Pulau Mursala (Foto : Winda Jayanti)

Hal menarik yang perlu diketahui adalah bahwa air terjun mursala ini pernah menjadi lokasi pembuatan sebuah film Hollywood yaitu Kingkong pada tahun 2005 silam. Selain itu, Air Terjun Mursala juga pernah menjadi lokasi pembuatan film Indonesia berjudul Mursala pada 2013 lalu.

Selain Air Terjun Mursala, bluespot Mursala menjadi salah satu tempat yang tidak boleh dilewatkan ketika berkunjung ke pulau ini.

Bluespot di Pulau Mursala memiliki air yang sangat jernih yang bahkan mampu memantulkan cahaya seperti kaca. Sayangnya, tempat ini masih kurang banyak diketahui oleh masyarakat karena kapal wisata Sibolga pun tidak melewati rute ini.

Jika tertarik mengunjungi Pulau Mursala, lebih mudah jika menggunakan paket wisata dengan biaya berkisar Rp1.200.000-Rp.1.700.00 dengan fasilitas seperti penginapan, sewa speedboat/kapal, bis, makan, atau yang lainnya. Akan lebih lengkap rasanya jika menikmati keindahan tempat ini dengan orang-orang tersayang. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Rizal Dani

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES