Peristiwa Nasional

Kongres ke-5 Putuskan KSPI Jadi Bagian Partai Buruh

Rabu, 12 Januari 2022 - 21:16 | 34.87k
Presiden KSPI Said Iqbal di sela-sela Kongres Ke-5 KSPI di Jakarta. (FOTO: Tangkapan Layar YouTube)
Presiden KSPI Said Iqbal di sela-sela Kongres Ke-5 KSPI di Jakarta. (FOTO: Tangkapan Layar YouTube)

TIMESINDONESIA, JAKARTAKongres ke-5 KSPI (Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia) secara resmi mendukung dan menjadi bagian dalam proses perjuangan Partai Buruh. Kongres KSPI tahun ini digelar di Jakarta sejak 11 sampai 13 Januari 2022 besok.

KSPI bersama sembilan organisasi buruh menjadi inisiator untuk menghidupkan kembali Partai Buruh. Namun, yang demikian itu belum menjadi keputusan Kongres yang merupakan forum pengambilan keputusan tertinggi di dalam oranisasi KSPI. 

Terlepas dari itu, Presiden KSPI Said Iqbal mengatakan, bahwa Kongres V KSPI juga akan membahasa soal dukungan terhadap calon presiden dan wakil presiden pada Pilpres 2024 mendatang.

"Sebagaimana yang terdahulu, di dalam Kongresnya KSPI juga akan dibicarakan hal-hal yang berkaitan dengan pemilihan presiden dan wakil presiden," ucap Said kepada TIMES Indonesia, Jakarta, Rabu (12/1/2022).

Jika dukungan KSPI yang terdahulu dilakukan dengan kontrak politik, namun tidak dalam Pilpres 2024 mendatang. "Dalam Pemilu 2024 nanti bagi KSPI tidak ada kontrak politik," tutur Said Iqbal.

Dijelaskan, terkait dengan keputusan mengenai dukungan KSPI terhadap Capres dan Cawapres 2024 diserahkan sepenuhnya pada poses politik di dalam Partai Buruh.

"Siapa pun Capres dan Cawapres 2024 yang akan dipilih Partai Buruh, KSPI akan mendukungnya. Tetapi dalam prosesnya, KSPI mengusulkan kepada Partai Buruh untuk menyelenggarakan konvensi capres dan cawapres," imbuhnya.

Dengan demikian, diharapkan akan muncul capres dan Clcawapres yang berusia muda di bawah 50 tahun dan tidak ada 'mahar' politik yang diberikan kepada partai. 

"Karena tidak ada mahar, tidak dikendalikan cukong, maka capres dan cawapres yang nantinya terpilih akan berpihak kepada orang-orang kecil." demikian Said Iqbal di sela-sela Kongres ke-5 KSPI. (*) 

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Deasy Mayasari
Publisher : Rizal Dani

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES