Olahraga

Ditanya Soal Blackpink, Ini Jawaban Shin Tae-yong

Selasa, 11 Januari 2022 - 15:31 | 72.67k
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong (Sumber foto: dokumen PSSI)
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong (Sumber foto: dokumen PSSI)

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong hadir dalam podcast Deddy Corbuzier. Dalam obrolan yang diunggah pada Selasa (11/1/2022) tersebut, Shin Tae-yong juga berkomentar soal grup vokal asal Korea, Blackpink.

Kendati sama-sama berasal dari Korea, tampaknya Shin Tae-yong tidak begitu akrab dengan lagu-lagu Blackpink, hanya saja dia paham siapa nama-nama anggota grup tersebut.

"Kalau lagu tidak tahu, tapi kalau anggotanya tahu," ujar Shin Tae-yong.

Pelatih Timnas Indonesia 2

Obrolan Deddy Corbuzier dengan Shin Tae-yong mengarah pada Blackpink lantaran Deddy menyinggung salah satu judul lagu milik salah satu personel  Blackpink, Lisa yang berjudul Money.

Shin Tae-yong mengungkapkan bahwa dirinya melatih Timnas Indonesia bukan karena masalah nominal uang yang dia dapatkan. Kalau bicara nominal, menurutnya dia akan memilih untuk melatih klub asal China yang memberikan tawaran lebih besar dibandingkan dengan Timnas Indonesia.

"Kalau lihat uang saja mungkin lebih tertarik ke China, jauh lebih besar di sana. Tapi kalau melihat Indonesia, maka Indonesia lebih memiliki harapan ke depannya," ujarnya.

Harapan tersebut sejalan dengan mimpinya untuk memberikan hal lebih pada Timnas Indonesia." Manusia harus punya impian dan masa depan, " sambungnya.

Shin Tae-yong melatih Timnas Indonesia sejak akhir 2019 lalu. Artinya hingga saat ini dia sudah 2 tahun menjadi arsitek Timnas Indonesia. Berkat sentuhan ya, Timnas Indonesia mampu diperhitungkan di kawasan Asia Tenggara, bahkan melaju ke final Piala AFF 2020 dengan dengan menenangkan persaingan atas tim-tim kuat macam Vietnam, Malaysia dan Singapura. Sayang di Final Piala AFF 2020 Timnas Indonesia kalah dari Thailand (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Faizal R Arief
Publisher : Lucky Setyo Hendrawan

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES