Peristiwa Internasional

Ditemukan Lagi Covid-19 Varian Baru dengan Julukan Deltacron di Siprus

Senin, 10 Januari 2022 - 12:43 | 38.07k
Ilustrasi Varian Covid-19, Deltacron.
Ilustrasi Varian Covid-19, Deltacron.

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Varian Covid-19 baru ditemukan lagi, namanya Deltacron, pertama terdeteksi di Siprus.

"Varian ini memiliki latar belakang genetik yang mirip dengan varian Delta, serta beberapa mutasi dari Omicron," kata kepala laboratorium bioteknologi dan virologi molekuler di Universitas Siprus, Dr. Leondios Kostrikis tertulis seperti dilansir The Yerusalem Post.

Varian baru ini memiliki latar belakang genetik mirip dengan varian Delta, bersama dengan 10 mutasi dari Omicron.

Totalnya, 10 mutasi dari Omicron ditemukan dalam 25 sampel yang diambil di Siprus.

Sebanyak 11 sampel berasal dari orang yang dirawat di rumah sakit karena virus, sedangkan 14 dari populasi umum.

Kostrikis berteori bahwa fakta bahwa frekuensi mutasi di antara pasien rawat inap lebih tinggi dapat menunjukkan korelasi antara varian baru dan rawat inap.

Menteri Kesehatan Siprus, Michalis Hadjipandelas, Sabtu  menyatakan bahwa varian baru ini bukanlah sesuatu yang perlu dikhawatirkan saat ini. Tapi ia menyatakan bangga pada para ilmuwan negara itu karena telah menemukan varian baru.

"Penelitian dan temuan inovatif dari tim Dr. Kostrikis membuat kami bangga dengan para ilmuwan kami karena penelitian ini menempatkan Siprus di peta internasional dalam hal masalah kesehatan," ujar Hadjipandelas.

Namun, beberapa ilmuwan, seperti dilansir Bristol Live,  mengklaim itu tidak mungkin benar, dengan salah satu dari Organisasi Kesehatan Dunia dengan tegas menyatakan itu "tidak nyata".

"Diyakini bahwa kemungkinan kontaminasi  menjadi penyebab dibalik penemuan yang dibuat di Siprus," lapor The Mirror.

Ahli virologi Imperial College, Dr Tom Peacock, termasuk di antara para ahli yang mengatakan bahwa anomali itu tampaknya sangat jelas kontaminasi karena tidak memenuhi kriteria untuk

Meski demikian Kementerian Kesehatan Siprus berencana akan mengumumkan informasi lebih lanjut tentang varian baru uang dijuluki Deltacron itu dalam konferensi pers di awal minggu ini. Nama ilmiah varian baru ini juga belum diumumkan. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Rizal Dani

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES