Politik

NasDem Sebut Anies Harus Naik Kelas Maju Pilpres 2024, Pengamat: Sinyal Kuat

Kamis, 06 Januari 2022 - 20:05 | 42.76k
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. (FOTO: Twitter Anies Baswedan)
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. (FOTO: Twitter Anies Baswedan)

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Pengamat Politik Universitas Telkom Dedi Kurnia Syah Putra menilai, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan sudah hampir dipastikan mendapat kendaraan politik dari Partai NasDem untuk maju dalam kontestasi elektoral pada Pilpres 2024.

Dedi mengatakan itu merespon pernyataan Ketua Teritorial Pemenangan Pemilu Partai NasDem Wilayah Jawa 1, Achmad Effendy Choirie yang memandang, bahwa Gubernur Anies yang akan segera purna tugas Oktober tahun ini harus naik kelas dengan maju sebagai calon presiden.

Apalagi lanjut dia, Gubernur Anies selama ini dikenal memiliki sejarah intim dengan partai besutan Surya Paloh tersebut. "Bahkan, ia menjadi bagian dari berdirinya NasDem, juga pernah mengikuti konvensi NasDem," ucapnya kepada TIMES Indonesia di Jakarta, Kamis (6/1/2022).

Sinyal NasDem meminang Gubernur Anies pada Pilpres 2024 kian menguat menyusul pernyataan Ketua Teritorial Pemenangan Pemilu Partai NasDem Wilayah Jawa 1, Achmad Effendy Choirie.

Dalam pernyataannya yang dimuat Liputan6.com, Kamis, 6 Januari 2022, Effendy menyebut, Gubernur Anies yang masa jabatannya tinggal beberapa bulan lagi di DKI ini harus mulai memikirkan pencalonanannya pada Pilpres 2022.

"Idealnya menurut saya Anies tak perlu lagi maju sebagai gubernur, harus naik sekarang sudah terlanjur opini secara nasional menjadi tiga besar calon presiden Indonesia. Menurut saya itulah yang harus dikonsentrasikan oleh Pak Anies Baswedan," ucap Effendy.

Pernyataan Effendy ini, demikian kata Dedi, wajar jika melihat semua catatan sejarah kedekatan Gubernur Anies dengan Partai NasDem. 

Menurutnya, kedekatan ini memungkin terus berlanjut hingga Pilpres mendatang. Apalagi, NasDem sampai kekinian belum memiliki calon potensial sekuat orang nomor satu di Ibu Kota tersebut.

"Semua catatan itu memungkinkan berlangsung hingga wacana Pilpres 2024, terlebih NasDem hingga saat ini belum miliki kader potensial dalam skala kontestasi Nasional," demikian Dedi Kurnia Syah Putra tentang peluang Anies Baswedan pada Pilpres 2024 yang kian menguat. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Irfan Anshori
Publisher : Sholihin Nur

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES