Pendidikan

Tujuh Balon Rektor Ambil Nomor Urut pada Pilrek Universitas Siliwangi

Kamis, 06 Januari 2022 - 17:46 | 55.53k
Ketujuh bakal calon rektor Universitas Siliwangi berfoto bersama usai pengambilan nomor urut pada tahapan pemilihan rektor di gedung Rektorat Universitas Siliwangi, Kamis (6/1/22) siang (FOTO: Harniwan Obech/TIMES Indonesia)
Ketujuh bakal calon rektor Universitas Siliwangi berfoto bersama usai pengambilan nomor urut pada tahapan pemilihan rektor di gedung Rektorat Universitas Siliwangi, Kamis (6/1/22) siang (FOTO: Harniwan Obech/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, TASIKMALAYA – Setelah tujuh bakal calon kandidat rektor lolos verifikasi administrasi, proses pengambilan nomor dilaksanakan di Lantai dua Gedung Rektorat Universitas Siliwangi, Kamis (6/1/22) siang.

Ketua Senat Univeritas Negeri Siliwangi, Prof Deden Mulyana mengungkapkan proses pengambilan nomor urut tujuh calon rektor dilaksanakan secara transparan, terbuka secara digital. 

Universitas Siliwangi bBakal calon rektor menandatangani berita acara pengambilan nomor urut pada tahapan pemilihan rektor di gedung Rektorat Universitas Siliwangi, Kamis (6/1/22) siang (FOTO: Harniwan Obech/TIMES Indonesia)

Berikut nomor urutan hasil pengambilan nomor bakal calon rektor Universitas Siliwangi.
1. Prof. Muradi, M.Sc., M.A., Ph.D. 197505102005021010 UNPAD
2. Drs. Tommy Apriantono, M.Sc., Ph.D.196404291993081001 ITB.
3. Dr. Supratman, Drs., M.Pd. 196212181989031011 UNSIL.
4. Dr. Gumilar Mulya, Drs., M.Pd. 196701011992031005 UNSIL
5. Prof. Dr. Nandang Alamsah Deliarnoor, S.H., M.Hum. 196712151993021001 UNPAD
6. Dr. Nundang Busaeri, Ir., M.T. 196206301992021001 UNSIL.
7. Prof. Dr. Iis Marwan, Drs., S.H.,M.Pd.‬‬‬‬ 196418081990021001 UNSIL.

Nomor urut ini selanjutnya akan dijadikan landasan untuk tahapan-tahapan selanjutnya untuk memudahkan identifikasi pada proses pemilihan. 

Tahapan selanjutnya adalah masa sosialisasi atau masa kampanye bakal calon yang akan di publish dimedia sosial ataupun ditempel dibeberapa papan informasi selama empat hari mulai 14-18 Januari 2022.

Sedangkan proses penyampaian visi misi akan digelar pada sidang senat terbuka pada 19 Januari 2022 yang dikemas dengan sistem diskusi panel dari setiap calon, yang akan dihadiri oleh civitas akademika Universitas Siliwangi.

Universitas Siliwangi cSalah satu bakal calon rektor Prof. Muradi, M.Sc., M.A., Ph.D, memberikan keterangan sewaktu ditemui TIMES Indonesia di gedung Rektorat Universitas Siliwangi, Kamis (6/1/22) siang (FOTO: Harniwan Obech/TIMES Indonesia)

Salah satu bakal calon rektor Prof. Muradi, M.Sc., M.A., Ph.D, sewaktu ditemui TIMES Indonesia mengungkapkan dirinya sudah siap memberikan konsep visi misi untuk kemajuan Universitas Siliwangi.

Menurutnya tata kelola managemen perlu mendapatkan perhatian. Salah satunya adalah keberadaan guru besar yang sangat jomplang, saat ini Universitas Siliwangi hanya memiliki sembilan guru besar. "Katakanlah kalau dari sekitar 600, minimalnya ada lima persen atau ada 18 sampai 20 orang guru besar yang tersebar di setiap fakultas," pungkasnya.(*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Faizal R Arief
Publisher : Ahmad Rizki Mubarok

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES