Pemerintahan

Ratna Machmud: Musi Rawas Mantab Siap Jadi Tuan Rumah Porprov 2023

Rabu, 08 Desember 2021 - 19:36 | 46.38k
Bupati Musi Rawas Mantab, Hj Ratna Machmud bersama Ketua KONI Musi Rawas dan jajaran dalam agenda pembahasan Musi Rawas siap Jadi Tuan Rumah Porprov Sumsel 2023. (Foto: dok. KONI Musi Rawas for TIMES Indonesia)
Bupati Musi Rawas Mantab, Hj Ratna Machmud bersama Ketua KONI Musi Rawas dan jajaran dalam agenda pembahasan Musi Rawas siap Jadi Tuan Rumah Porprov Sumsel 2023. (Foto: dok. KONI Musi Rawas for TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, MUSI RAWAS – Pemerintah Kabupaten Musi Rawas berkeinginan menjadi tuan rumah dalam penyelengaraan Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Sumatera Selatan XIV tahun 2023 mendatang.

Hal itu diketahui saat Bupati Musi Rawas Mantab, Hj Ratna Machmud melakukan jumpa audensi bersama Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Musi Rawas, H Azhari, ST yang digelar di Pendopoan Bupati daerah setempat, Rabu (08/12/2021) 

Dikatakan orang nomor satu pada jajaran Pemkab Musi Rawas ini, bahwa Pemerintah Kabupaten Musi Rawas siap untuk menjadi tuan rumah Porprov XIV, bukan tanpa alasan, pasalnya Kabupaten berslogankan Lan Serasan Sekantenan tersebut telah didukung oleh berbagai faktor diperlukan. 

"Seperti letak dari Kabupaten Musi Rawas sendiri sangat strategis, juga untuk penginapan pun kita sangat dekat dengan Kota Lubuklinggau, apalagi dalam waktu dekat ini kita akan segera membangun Rusunawa yang juga bisa dipergunakan nanti untuk pemondokan para atlit dan official yang datang,"bucap Bupati Musi Rawas, Hj Ratna Machmud. 

Hal senada disampaikan pula oleh Ketua KONI Musi Rawas, H Azhari, ST, dihadapan Bupati Musi Rawas, Hj Ratna Machmud menyampaikan pula keinginan yang sama untuk menggelar Porprov 2023 di Kabupaten Musi Rawas. 

“Dengan sarana maupun prasarana olahraga yang lengkap dan mumpuni, Kabupaten Musi Rawas siap dan layak menyelenggarakan even olahraga tingkat Provinsi Sumatera Selatan tersebut. Maka dari itu di Porprov 2023 mendatang kita siap menjadi tuan rumah,” ujar Ketua KONI Musi Rawas, H Azhari, ST.  (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Deasy Mayasari
Publisher : Ahmad Rizki Mubarok

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES