Ekonomi

Harga Minyak Goreng di Surabaya Dipastikan Aman, Ibu-Ibu Tak Perlu Pusing

Kamis, 02 Desember 2021 - 20:21 | 51.60k
Harga minyak goreng di sejumlah daerah di Indonesia mengalami kenaikan jelang akhir tahun. (FOTO: dok. TIMES Indonesia)
Harga minyak goreng di sejumlah daerah di Indonesia mengalami kenaikan jelang akhir tahun. (FOTO: dok. TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, SURABAYA – Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya memastikan harga minyak goreng jelang akhir tahun 2021 dalam kategori aman. Inspeksi mendadak (sidak) yang dilakukan Wakil Wali Kota Armuji tidak menemukan adanya distributor maupun pedagang yang menjual di atas Harga Eceran Tertinggi (HET).

“Ibu-ibu paling pusing kalau harga kebutuhan pokok naik, terutama minyak goreng. Karena memang kondisi global, harga bahan baku naik,” ujar Armuji.

Menurutnya, jika harga minyak goreng naik maka, sejumlah komoditas lainnya juga akan naik. Oleh karena itu, pentingnya dilakukan pengawasan terhadap kenaikan harga kebutuhan pokok.

Harga minyak goreng b

Guna mengatasi kenaikan harga minyak goreng, mantan anggota DPRD Jawa Timur itu akan segera mengambil tindakan. Ia berencana membuat skema operasi pasar dan melakukan pengawasan terhadap distributor minyak goreng di 31 kecamatan.

Armuji menegaskan bahwa Pemkot Surabaya akan bertindak secara tegas jika mendapati ada oknum atau distributor yang melanggar dan menaikkan harga di atas HET untuk mencari keuntungan pribadi.

“Jadi jangan ada oknum yang memainkan harga, kami akan tindak tegas!,” katanya.

Sesuai dengan peraturan dalam Permendag, HET untuk minyak goreng kemasan adalah Rp 11 ribu per liter. Namun, belakangan ini di sejumlah daerah harga minyak meningkat menjadi Rp 14 ribu hingga Rp 19 ribu per liter.(*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Irfan Anshori
Publisher : Ahmad Rizki Mubarok

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES