Pendidikan

Bantu Pemeliharaan Alat Medis, ITTelkom Surabaya Ciptakan Aplikasi CMMS

Jumat, 26 November 2021 - 13:18 | 31.75k
Tim pengabdian masyarakat ITTelkom Surabaya saat menunjukkan aplikasi CMMS. (Foto: dok. ITTelkom)
Tim pengabdian masyarakat ITTelkom Surabaya saat menunjukkan aplikasi CMMS. (Foto: dok. ITTelkom)

TIMESINDONESIA, SURABAYA – Institute Teknologi Telkom Surabaya (ITTelkom Surabaya) melalui tim pengabdian masyarakat meluncurkan aplikasi CMMS (Computerized Maintenance Management System). Aplikasi ini adalah untuk membantu mengelolah pemeliharaan peralatan medis di Rumah Sakit Umum Daerah Tongas, Probolinggo.

Ketua Tim Pengabdian Masyarakat IT Telkom Surabaya Billy Montolalu mengatakan bahwa  peralatan Rumah Sakit perlu dirawat bukan hanya ketika peralatan rusak tetapi perlu perawatan yang terjadwal. Perawatan terjadwal ini dilakukan pada setiap periode tertentu tergantung dari jenis peralatannya.

Dengan adanya plikasi CMMS, dapat memberikan peringatan kepada staff teknisi rumah sakit ketika ada peralatan yang sudah waktunya untuk dirawat atau dikalibrasi. Aplikasi ini dikembangkan menggunakan teknologi multiplatform sehingga dapat berjalan pada perangkat android, iOS, desktop (windows dan linux) dan website.

"Pembuatan aplikasi ini juga melibatkan mahasiswa ITTelkom Surabaya. Adanya kegiatan ini dapat memberikan pengalaman sendiri bagi mahasiswa untuk dapat membuat karya yang dapat bermanfaat untuk masyarakat." kata Billy melalui rilis yang diterima TIMES Indonesia, Jumat (26/11/2021).

Koordinator pengurus barang RSUD Tongas, Siti Zullaika mengatakan bahwa selama ini pihaknya kesulitan dalam mengelola peralatan Rumah Sakit. Bahkan, kesulitan mencari alat-alat inventaris Rumah Sakit berada di Unit mana.

"Juga kesulitan mendata kondisi peralatan rusak atau tidak, kapan waktunya kalibrasi, progress perbaikan peralatan sudah selesai apa belum," katanya.

Kepala Instalasi Pemeliharaan Sarana Rumah Sakit, Anang Yon Karyanto menambahkan, penggunaan aplikasi CMMS yang diciptakan oleh ITTelkom Surabaya ini diharapkan dapat mengurangi resiko penularan penyakit melalui media kertas dan meningkatkan standar pelayanan Rumah Sakit mengingat RSUD Tongas ini merupakan rumah sakit rujukan Covid-19. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Lucky Setyo Hendrawan

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES