Peristiwa Daerah

Dinas Kehutanan Jatim Gotong Royong 'Nanduri' Gunung di Wisata Cangar

Kamis, 25 November 2021 - 20:46 | 42.32k
Wali Kota Batu Dewanti Rumpoko saat melakukan penanaman bibit pohon. (Foto: Adhitya Hendra Permana/TIMES Indonesia)
Wali Kota Batu Dewanti Rumpoko saat melakukan penanaman bibit pohon. (Foto: Adhitya Hendra Permana/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, BATUDinas Kehutanan Jawa Timur bersama Universitas Negeri Surabaya (Unesa) menggelar reboisasi bertajuk 'Gotong Royong Nanduri Gunung' di Wana Wisata Air Panas Cangar, Kecamatan Bumiaji, Kota Batu, Kamis (25/11/2021).

Sedianya, Gubernur Jatim Dra Khofifah Indar Parawansa MSi hadir dalam kegiatan tersebut. Namun karena sesuatu hal, gubernur batal hadir dalam kegiatan ini.

Kurang lebih 56 ribu bibit pohon buah ditanam di areal seluas 140 hektar yang terbagi dalam 7 titik penyangga di Kawasan Taman Hutan Raya (Tahura) R Soerjo.

Hadir dalam kegiatan tersebut Kepala Dinas Kehutanan Jawa Timur, Jumadi, Rektor Unesa Prof Nurhasan dan Wali Kota Batu, Dra Hj Dewanti Rumpoko MSi.

"Selain kita tanam di Kota Batu, kita akan menanam juga di beberapa kawasan penyanggah yakni di Mojokerto dan Pasuruan," ujar Jumadi.

Pemkot Batu

Kepala Dinas Kehutanan Provinsi Jawa Timur Insinyur Jumadi saat memberikan sambutan dalam rangkaian kegiatan gotong royong nanduri gunung. (Foto: Adhitya Hendra Permana/TIMES Indonesia)

Ia mengatakan bahwa gerakan penghijauan ini dilaksanakan untuk menjaga fungsi hutan dan keseimbangan ekosistem.

Tidak hanya itu, lewat kegiatan ini diharapkan menggugah kesadaran masyarakat untuk menjaga hutan.

Salah satu titik reboisasi yang dipilih adalah kawasan bekas kebakaran hutan yang terjadi pada 2019 silam.

Wali Kota mengucapkan terima kasih atas penghijauan yang dilakukan dua lembaga ini. Gerakan ini, menurut wali kota sangat membantu masyarakat Kota Batu.

Walikota Dewanti

Ditempat yang sama Rektor Unesa Prof Nurhasan mengatakan pihaknya mengerahkan mahasiswanya untuk melakukan penghijauan melalui program KKN Tematik.

“Kita berupaya melakukan edukasi sambil mempraktekkan secata langsung dengan bersinergi dengan pemerintah, Dinas Kehutanan Jatim dan masyarakat,'' katanya. (*) 

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Deasy Mayasari
Publisher : Sholihin Nur

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES