Peristiwa Daerah

Peringati Hari Guru Nasional 2021, Pelajar MTsN 6 Malang Beri Hadiah Istimewa Bagi Guru

Kamis, 25 November 2021 - 12:11 | 76.77k
Para pelajar MTsN 6 Malang ketika memberikan hadiah bagi para Guru memperingati Hari Guru Nasional. (Foto: Binar Gumilang/TIMES Indonesia)
Para pelajar MTsN 6 Malang ketika memberikan hadiah bagi para Guru memperingati Hari Guru Nasional. (Foto: Binar Gumilang/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, MALANG – Hadiah istimewa berupa diberikan para pelajar MTsN 6 Malang kepada para guru, Kamis (25/11/2021). Mereka memberikan sayur mayur dan bunga kepada para guru, memperingati Hari Guru Nasional.

Pemberian hadiah istimewa bagi para guru ini diawali dengan Upacara Hari Guru yang dipimpin Inspektur Upacara Kepala MTsN Malang 6 Dr Sutirjo MPd. Selanjutnya, para pelajar membacakan teks sebagai ucapan terimakasih kepada guru.

MTsN 6 Malang hari guru 2Kepala MTsN Malang 6 Dr Sutirjo MPd mendapat hadiah dari para pelajar. (Foto: Binar Gumilang/TIMES Indonesia)

Teks yang dibacakan berupa ucapan terimakasih kepada guru sehingga membuat mereka mendapatkan ilmu dan menjadi pintar. Berkat para guru pula, menghasilkan banyak pejabat maupun tokoh penting bagi bangsa ini.

Setelah membacakan teks, kemudian para murid tersebut memberikan hadiah berupa aneka sayur mayur dan bunga. Kemudian mereka menyalami para guru dan juga memberikan pelukan hangat.

Suasana haru mewarnai pemberian hadiah bagi para guru dari ratusan siswa maupun siswi MTsN 6 Malang yang bertempat di Kepanjen, Kabupaten Malang tersebut.

"Pemberian hadiah berupa sayur mayur dari para anak didik kami bertujuan agar menjaga imun para guru ditengah Pandemi Covid-19 yang hingga kini belum berakhir," ujar MTsN Malang 6 Dr Sutirjo MPd kepada TIMES Indonesia.

MTsN 6 Malang hari guru 3Para pelajar MTsN 6 Malang ketika menerbangkan kapal kertas memperingati Hari Guru Nasional. (Foto: Binar Gumilang/TIMES Indonesia)

Lebih lanjut dia mengatakan, ini merupakan spontanitas dan kreativitas dari para pelajar MTsN 6 Malang dalam rangka memperingati Hari Guru Nasional yang jatuh hari ini.

"Tentunya dalam memperingati Hari Guru Nasional tersebut tetap mentaati protokol kesehatan ketat," ucapnya. Selain itu, pihaknya tetap melakukan sosialisasi vaksinasi.

"Selain vaksinasi, kami tetap mengimbau kepada seluruh pihak agar disiplin menerapkan protokol kesehatan ketat. Harapan kami, agar Pandemi Covid-19 segera berakhir," harapnya.

Sebagai informasi, peringatan Hari Guru Nasional di MTsN 6 Malang ditutup dengan penerbangan kapal kertas yang bertuliskan berbagai impian ke angkasa sebagai simbolis para pelajar untuk mencapai cita-cita Lebih tinggi. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Ferry Agusta Satrio
Publisher : Lucky Setyo Hendrawan

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES