Indonesia Positif

Tiga Agenda Kunjungan Kerja Kapolda NTT di Sumba Timur

Rabu, 24 November 2021 - 22:14 | 38.89k
Kapolres Sumba Timur AKBP Handrio Wicaksono, S.I.K saat menerima kadatangan Kapolda NTT Irjen Pol Lotharia Latif bersama Ny. Evi Lotharia Latif di Polres Sumba Timur. (Foto: Habibudin/TIMES Indonesia)
Kapolres Sumba Timur AKBP Handrio Wicaksono, S.I.K saat menerima kadatangan Kapolda NTT Irjen Pol Lotharia Latif bersama Ny. Evi Lotharia Latif di Polres Sumba Timur. (Foto: Habibudin/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, WAINGAPUKapolda NTT Irjen Pol Drs. Lotharia Latif, SH, M. Hum yang didampingi Ketua Bhayangkari Daerah Ny. Evi Lotharia Latif melakukan kunjungan kerja (kunker) di Nusa Tenggara Timur (NTT). Dalam kunker Kapolda NTT bersama rombongan di Kabupaten Sumba Timur Rabu (24/11/2021) ada tiga agenda yang dilakukan.

Tiga agenda itu yakni, memantau situasi Kamtibmas menjelang akhir tahun, meninjau pelaksanaan vaksinasi dan memberikan bantuan tali asih berupa paket sembako kepada delapan orang penyandang disabilitas.

Kunjungan Kerja Kapolda NTT 2

Kapolda NTT Irjen Pol Lotharia Latif dalam kunjungannya menyampaikan, kunjungan kerja ini dalam rangka mengecek langsung situasi dan kondisi Kamtibmas diwilayah hukum Polres Sumba Timur menjelang perayaan Natal dan Tahun baru dimasa pandemi Covid-19.

“Pengecekan ini penting dilakukan untuk memastikan kesiapan anggota dalam memberi rasa aman kepada masyarakat,” kata Irjen Pol Lotharia.

Terkait dengan pelaksanaan vaksinasi, Irjen Pol Lotharia juga mengajak seluruh masyarakat Sumba Timur untuk mempertahankan dan terus menerapkan protokol kesehatan karena di Sumba Timur cukup bagus. Oleh sebab itu tetap mempertahankan karena ini merupakan kerja keras Pemerintah Daerah dan TNI Polri.

Kunjungan Kerja Kapolda NTT 3

“Saya harap juga percepatan vaksinasi Covid-19 dalam pencapaian target agar dapat terkendali sehingga kehidupan masyarakat pulih kembali dan sasaran kita adalah prioritaskan remaja dan lansia,” ujarnya.

Selain itu Irjen Pol Lotharia bersama Ny. Evi Lotharia berkesempatan memberikan bantuan tali asih berupa sembako kepada delapan orang penyandang disabilitas sebagai bentuk kepedulian jajaran Polda NTT dan Bhayangkari di tengah situasi pandemi Covid-19.

“Bantuan ini diberikan untuk membantu meringankan beban hidup mereka ditengan situasi pandemi Covid-19,” tuturnya.

Kapolda NTT Irjen Pol Lotharia mengucapkan terima kasih kepada Kapolres Sumba Timur AKBP Handrio Wicaksono, S.I.K yang telah memfasilitasi agenda kunjungan kerja kami di Kabupaten Sumba Timur sehingga semuanya berjalan lancar. (*) 

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Deasy Mayasari
Publisher : Lucky Setyo Hendrawan

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES