Indonesia Positif

BreadTalk Indonesia Gelar Pameran Magnificent Cake Festival

Rabu, 24 November 2021 - 13:41 | 72.63k
Charlie Ernawan selaku Business Development Director Johnny Andrean Group saat memberikan sambutan. (FOTO: Fahmi/TIMES Indonesia) 
Charlie Ernawan selaku Business Development Director Johnny Andrean Group saat memberikan sambutan. (FOTO: Fahmi/TIMES Indonesia) 

TIMESINDONESIA, JAKARTABreadTalk Indonesia dengan bangga kembali mempersembahkan Cake Festival yang ditujukan bagi para pecinta cake dan customer setia BreadTalk Indonesia. Pada event Cake Festival tahun ini, BreadTalk Indonesia menghadirkan pameran yang menampilkan lebih dari 20 jenis varian cakes dengan mengusung tema dekorasi magnificent yang glamour dan aesthetic.

Tak hanya menampilkan berbagai jenis cake menarik, dalam program Cake Festival kali ini, BreadTalk Indonesia memberikan banyak promo special seperti Slice Cake mulai dari Rp 17.000, Whole Cake mulai dari Rp 130.000, dan Dry Cake mulai dari Rp 56.000,-. Ada lebih dari 40 item cake favorit yang termasuk kedalam program spesial ini.

Ineke-Turangan-selaku-Decorator--Floral-Art-Installation.jpg(Kiri - kanan) Ineke Turangan selaku Decorator & Floral Art Installation, Charlie Ernawan, Pipit Puspita selaku Assistant Vice President PT Bank Mandiri Persero Tbk dan Lukas Kotambunan selaku Event & Promotion Manager Mall Gandaria City. (FOTO: Fahmi/TIMES Indonesia) 

“Promo ini dapat dinikmati oleh seluruh masyarakat dan pastinya customer setia di seluruh outlet BreadTalk Indonesia mulai tanggal 22 November -5 Desember 2021,“ ucap Charlie Ernawan selaku Business Development Director Johnny Andrean Group pada pembukaan pameran Magnificent BreadTalk Cake Festival di Lower Ground Gandaria City, Jakarta pada Selasa (24/11/2021).

“Untuk mendekatkan variasi Cake dari BreadTalk Indonesia, kami mengundang customer setia untuk mengunjungi pameran Magnificent BreadTalk Cake Festival dari BreadTalk Indonesia yang diselenggarakan di Lower Ground Gandaria City, mulai tanggal 23-28 November 2021,“ sambungnya.

Dalam pameran ini akan ditampilkan berbagai jenis varian cake favorit dari BreadTalk Indonesia seperti Chantily Blossom, Red Velvet, dan Black Forest dan masih banyak jenis cake lainnya dengan dekorasi yang cantik dan menarik.

Beragam-cake-menarik-ditampilkan-pada-cek-festival-breadTalk-Indonesia.jpgBeragam cake menarik ditampilkan pada cek festival breadTalk Indonesia. (FOTO: Fahmi/TIMES Indonesia) 

Berkolaborasi dengan Ineke Turangan, seorang Decorator & Floral Art Installation, dekorasi cake BreadTalk pada event Cakes Festival ini menggunakan perpaduan warna-warna pastel dan bunga yang cantik serta menggunakan topping yang beragam disetiap jenis cakenya. Semua cake yang ditampilkan pada event Magnificent BreadTalk Cake Festival dibuat dengan passion demi menciptakan cake yang premium dan berkualitas.

“Kami percaya setiap cake yang kami sajikan mampu memberikan kesan yang berarti untuk para customer di berbagai perayaan istimewa. Dalam pameran tersebut, BreadTalk Indonesia Hadir dengan berbagai jenis ukuran, bentuk, warna dan rasa,“ tandasnya. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Sofyan Saqi Futaki

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES