Pendidikan

Prodi Pendidikan Matematika Unkriswina Sumba Gelar CCM II Tingkat SMA

Selasa, 23 November 2021 - 17:52 | 100.92k
Para peserta lomba cerdas cermat matematika (CCM) tingkat SMA saat mengikuti perlombaan.(FOTO:Habibudin/TIMES Indonesia)
Para peserta lomba cerdas cermat matematika (CCM) tingkat SMA saat mengikuti perlombaan.(FOTO:Habibudin/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, WAINGAPU – Program Studi Pendidikan Matematika Universitas Kristen Wira Wacana (Prodi Pendidikan Matematika Unkriswina) Sumba kembali menggelar lomba Cerdas Cermat Matematika II tingkat SMA (CCM II tingkat SMA) Kota Waingapu, Kabupaten Sumba Timur NTT.

Ada 6 sekolah yang mengikuti lomba cerdas cermat yakni, SMA Negeri 3 Waingapu, SMA Negeri 2 Waingapu, SMA Katolik Andaluri, SMA Negeri I Kambera, SMA Kristen Payeti dan SMA PGRI Waingapu yang dilaksanakan diruang D.2 Unkriswina Sumba Selasa (23/11/2021).

Ketua Prodi Pendidikan Matematika Unkriswina Sumba Mayun Erawati Nggaba, S.Pd, M.Pd dalam sambutannya mengatakan, pelaksanaan kegiatan CCM ini salah satu program studi penting dalam pembelajaran matematika bagi para siswa SMA karena masalah yang dihadapi oleh peserta didik di Kabupaten Sumba Timur jika dilihat dari nilai ujian para siswa khususnya SMA, masih dibawa nilai rata-rata.

Unkriswina-CCM-2.jpg

“Saya harap kegiatan seperti ini terus dilakukan demi meningkatkan peserta didik dalam pembelajaran matematika,” kata Mayun Erawati.

Menurutnya, kegiatan ini juga bertujuan untuk meningkatkan daya pikir yang sistematis, kreatif dan inovatif serta daya saing bagi siswa-siswi SMA dalam pengembangan matematika demi tercapainya pendidikan yang bermutu.

Senada, ketua pelaksana kegiatan Beatrix Tuto Sura menambahkan, kegiatan lomba CCM tingkat SMA ini untuk meningkatkan kemampuan siswa-siswi memiliki budaya berpikir logis, kritis dan cepat menyelesaikan persoalan sehingga jika mereka menapaki dunia yang sebenarnya dapat berpikir logis.

Unkriswina-CCM-3.jpg

Dalam kegiatan ini Beatrix menyampaikan, perlombaan terdiri dari babak pertama merupakan babak penyisian, babak kedua merupakan babak semifinal dan babak ketiga adalah final.

Diperoleh 3 juara dari 3 sekolah yakni, Peringkat 1 diraih oleh SMA N 3 Waingapu yakni, Juara 1 Umbu Tunggu Namupraing dan juara 2 Melsani Rawambani, Peringkat 2 diraih oleh SMA N 2 Waingapu yakni, Juara 1 Fina Lestari Frans, Juara 2 Devyano Tanto dan Peringkat 3 diraih oleh SMA Katolik Andaluri yakni, Juara 1 Maria Beatrix B. Bono dan Juara 2 Agustina Austin Viola Setiani Deda.

Beatrix Tuto Sura menambahkan, dewan juri kegiatan lomba CCM II tingkat SMA adalah tim dosen Prodi Pendidikan Matematika Unkriswina.

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Faizal R Arief
Publisher : Rizal Dani

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES