Glutera News

Kolagen Berkurang dan Kerutan Mulai Muncul Saat Usia 25 Tahun

Jumat, 05 November 2021 - 13:17 | 423.06k

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Kolagen merupakan protein pembangun yang ada dalam tubuh manusia. Kolagen menjadi penting lantaran bisa menjaga elastisitas dan regenerasi kulit serta rambut. Ibarat sebuah lem, kolagen berguna untuk mengikat struktur badan lebih terintegrasi sehingga memudahkan dalam beraktivitas. Kolagen bisa diproduksi oleh tubuh manusia, namun seiring berjalannya waktu tingkat kolagen yang dihasilkan akan turun sekira 1,5% setiap tahunnya.

Seiring produksi kolagen melambat, struktur sel mulai kehilangan kekuatannya. Akibatnya, kulit mulai menjadi rapuh, kurang elastis, dan keriput mulai muncul. 

Apa itu kolagen? 

Kolagen adalah sejenis protein yang terdapat dalam otot, tulang, urat, hingga kulit. Zat ini berperan sebagai perekat tubuh, sehingga tubuh terlihat lebih kuat.

Jumlah kolagen yang tinggi di dalam tubuh akan membuat Anda terlihat lebih muda dan kuat. Sayangnya, produksi kolagen akan menurun seiring bertambahnya usia.

Namun, tidak perlu cemas. Anda tetap bisa meningkatkan kadar kolagen dalam tubuh agar Anda terlihat awet muda.

collagen.jpg

Cara meningkatkan produksi kolagen 

Penurunan kolagen akibat berbagai faktor di atas dapat menyebabkan masalah pada kulit dan memicu tanda-tanda penuaan. Namun, ada beberapa cara yang dapat dilakukan agar produksi kolagen tetap terjaga dan Anda pun tetap terlihat awet muda, di antaranya:

1. Mengonsumsi suplemen kolagen

Kolagen juga dapat diperoleh dengan cara diminum atau suplemen. Suplemen kolagen dapat mengembalikan kandungan kolagen pada kulit, sehingga dapat memudarkan garis-garis halus pada wajah. Dengan demikian, kecantikan alami kulit dapat ditingkatkan, sehingga kulit nampak lebih muda. 

2. Olah-raga rutin 150 menit per-minggu

Olahraga bisa membuat seseorang tampak awet muda. Karena olahraga dapat membuat peredaran darah menjadi lancar dan meningkatkan daya tahan tubuh.

Selain itu, berkeringat juga dapat menunda penuaan pada kulit. Hal ini merupakan dampak positif karena tubuh akan memproduksi kolagen ketika berolahraga.

Olahraga merangsang produksi kolagen dan hormon pertumbuhan. Melalui bukunya yang berjudul Why You’re Sick and Tired and How to Look and Feel Amazing, trainer Jackie Warner mengatakan kalau penelitian membuktikan kalau melatih otot bisa meningkatkan produksi kolagen. Keduanya penting untuk memperbaiki ikatan kulit dan otot, sehingga kulit Anda akan terlihat lebih kencang

Gluera-Coll.jpg

3. Minum lebih banyak air

Air berfungsi seperti sihir ketika mengembalikan kolagen di kulit secara alami. Air mengandung formula tertentu yang mampu meningkatkan pembentukan serat, yang penuh dengan kolagen dan dapat meremajakan sel-sel kulit.

Air juga memiliki kemampuan untuk membasuh seluruh tubuh dari racun yang secara instan dapat mengembalikan kolagen di kulit.

Minum sehari 3 liter air untuk berat badan 100 kg, dan minum 1,5 liter air untuk berat badan 50 kg.

Manfaat kolagen mungkin lebih populer sebagai kandungan produk perawatan kulit. Padahal sebenarnya kolagen masih punya banyak manfaat lain yang tidak kalah penting untuk kesehatan, seperti meredakan nyeri sendi dan mendukung kesehatan jantung.

Kolagen merupakan protein alami dalam tubuh yang jumlahnya melimpah dan terdapat di dalam kulit, tulang, otot, tendon, dan ligamen. Namun, seiring bertambahnya usia, jumlah kolagen dalam tubuh dapat berkurang. (*)

Be Everlasting with Glutera 

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Dhina Chahyanti
Publisher : Rochmat Shobirin

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES