Indonesia Positif

Kalahkan 42 Tim Voli, Tasamura FC Champion di Bukso Cup 1

Selasa, 26 Oktober 2021 - 21:59 | 37.66k
Tim Voli Tasamura FC keluar sebagai Champion di ajang turnamen Bola Voli Bukso Cup 1 Kabupaten Musi Rawas. (Foto: dok Tasamura FC)
Tim Voli Tasamura FC keluar sebagai Champion di ajang turnamen Bola Voli Bukso Cup 1 Kabupaten Musi Rawas. (Foto: dok Tasamura FC)

TIMESINDONESIA, MUSI RAWAS – Tim Bola Voli binaan Tasamura FC berhasil meraih juara 1 di Turnamen Bola Voli Semi Open Putra Bukso Cup 1 yang diikuti 42 tim bola voli se-kabupaten Musi Rawas.

Di laga final, tim tersebut berhasil  menumbangkan Tim DTDSB FC asal Beliti Baru dengan skor akhir 3-, 1, Selasa (26/10/2021).

Sedari awal turnamen digelar, tim berjuluk 'Wani Perih' ini sudah memperlihatkan permain yang memukau. Pada setiap laganya, selalu menarik perhatian  penonton dan diprediksi jadi tim yang sulit dikalahkan. 

Atas raihan itu, pihak Tim Voli Tasamura FC mendapatkan uang pembinaan senilai Rp 2 juta, dan membawa tropi juara di turnamen tersebut.

Owner Tasamura FC, M Reza menuturkan bahwa sebenarnya tim asuhannya umurnya masih terbilang sangat muda atau seumur jagung. Torehan prestasi yang diraih kali ini membuat dirinya mengucapkan rasa syukur yang tak terhingga atas pencapaian tersebut. 

"Alhamdulillah walaupun dengan umur yang masih teramat sangat muda, Tim Voli Tasamura dapat meraih juara 1. Ini piala dan kemenangan perdana yang cukup membanggakan bagi kami," kata Reza. 

Di akhir perbincangan, ia berharap kemenangan ini bisa menjadi motivasi bagi Tim Voli Tasamura FC untuk melanjutkan tren positif dengan menambah torehan prestasi pada event - event lainnya.

"Semoga dengan kemenangan perdana ini, dapat menjadi motivasi dan pertanda baik untuk kemajuan Tim Voli Tasamura FC. Tentunya harapan saya para atlet bisa komitmen dan selalu terus berlatih, sehingga ke depan kembali mendapatkan prestasi gemilang, berupa kemenangan di event-event selanjutnya," ucap Reza. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Faizal R Arief
Publisher : Sholihin Nur

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES