Olahraga

Liga 3 Zona NTB Siap Digelar, Lombok FC Targetkan Juara

Selasa, 26 Oktober 2021 - 12:03 | 90.91k
Presiden klub sepakbola Lombok FC H Bambang Kristiono alias HBK saat meninjau latihan Lombok FC. (FOTO: Humas Lombok FC)
Presiden klub sepakbola Lombok FC H Bambang Kristiono alias HBK saat meninjau latihan Lombok FC. (FOTO: Humas Lombok FC)

TIMESINDONESIA, MATARAM – Kongres Biasa Asprov PSSI NTB telah memutuskan 18 klub sepakbola bakal ikut kompetisi Liga 3 Zona NTB. Ada empat klub baru yang disahkan dalam kongres tersebut, salah satunya Lombok FC.

Presiden klub sepakbola Lombok FC, H. Bambang Kristiono atau akrab disapa HBK berterima kasih kepada seluruh pengurus Asprov PSSI NTB yang telah menerima Lombok FC menjadi anggota PSSI NTB, sehingga dapat ikut berkompetisi di Liga 3 zona NTB.

"Diterimanya Lombok FC sebagai peserta Liga 3 PSSI NTB adalah sebuah kehormatan dan kebanggaan tersendiri. Semoga Lombok FC bisa berkontribusi, dan terlibat langsung dalam pembinaan sepakbola profesional," kata HBK, di Mataram, Selasa (26/10/2021).

Wakil Ketua Komisi 1 DPR RI ini memastikan, bahwa pihaknya akan siap menjunjung asas fair play, dan berkompetisi secara profesional.

"Pastinya, antara klub-klub yang lama dan tiga klub yang lain, kami siap membangun kemajuan dan kehormatan sepakbola NTB. Dan yang utama, kita siap menjadi Juara," kata HBK 

Ketua Badan Pengawas dan Disiplin (BPD) Partai Gerindra itu kemudian menambahkan bahwa sejak awal pihaknya ingin merintis klub sepakbola yang modern, profesional, dengan tim work yang handal. 

Oleh karena itu, HBK pun, memutuskan untuk studi bading sepakbola ke beberapa negara Eropa dan bertemu dengan para nara sumber, pelatih, dan pengurus klub di Eropa. 

Bahkan, Ia berjanji sebelum Lombok FC bertanding ke level Liga 3 Asprov PSSI NTB pada November 2021 mendatang, pihaknya juga akan belajar pengelolaan sepakbola ke negara Brazil bersama Juru Bicara dan Humas  Lombok FC Rannya Agustyra Kristiono.

"Sepakbola itu merupakan salah satu alat atau tool untuk mempersatukan masyarakat. Makanya, saya ingin agar dari NTB itu, ada klub sepakbola yang menjadi perwakilan berkompetisi di tingkat yang lebih tinggi," katanya.

"Dan dengan adanya Lombok FC yang akan berkompetisi di Liga 3 Zona NTB ini diharapkan dapat menjadi sarana hiburan alternatif yang bisa  menggairahkan semangat persatuan seperti halnya yang ada di negara-negara maju," imbuh HBK.(*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Rizal Dani

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES