Hukum dan Kriminal

Penemuan Tengkorak Manusia di Kebun Tebu Hebohkan Warga Banyuwangi

Senin, 25 Oktober 2021 - 16:24 | 36.76k
Penampakan tengkorak manusia di kebun tebu yang ditemukan oleh masyarakat Desa Karangharjo, Kecamatan Glenmore, Kabupaten Bayuwangi. (FOTO: Riswan Efendi/TIMES Indonesia)
Penampakan tengkorak manusia di kebun tebu yang ditemukan oleh masyarakat Desa Karangharjo, Kecamatan Glenmore, Kabupaten Bayuwangi. (FOTO: Riswan Efendi/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, BANYUWANGI – Masyarakat dihebohkan dengan penemuan tengkorak manusia yang ada di Desa Karangharjo, Kecamatan Glenmore, Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur, pada Senin (25/10/2021).

Tengkorak manusia itu ditemukan oleh masyarakat sekitar saat hendak menebang tebu di areal petak 19 Afdeling Sidodadi Kebun Kalirejo pada pukul 06.30 WIB.

Polresta Banyuwangi melalui Kapolsek Kecamatan Glenmore, AKP Basori Alwi menyampaikan saat ditemukan kondisi tengkorak manusia tersebut sudah tinggal kerangka dengan baju yang masih menempel.

Pada awalnya para penebang tebu mengira bahwa itu hanya batok kelapa, tanpa menyadari jika benda bulat yang mereka jumpai itu adalah tengkorak manusia.

"Warga sempat memastikan dengan memukul-mukul batok itu menggunakan sabit. Mereka langsung kaget setalah mengetahui jika ternyata batok itu merupakan tengkorak manusia," kata AKP Basori.

Penemuan-Tengkorak-2.jpg

AKP Basori menambahkan, sontak masyarakat yang menemukan tengkorak manusia itu langsung melaporkan kejadian tersebut kepada pihak kepolisian.

Atas adanya laporan dari masyarakat, kepolisian Sektor Glenmore langsung menuju ke tempat penemuan dan melakukan olah tempat kejadian perkara atau TKP.

"Dari hasil olah TKP sementara belum diketahui identitas mayat tersebut. Penyebab kematiannya juga belum diketahui," Ungkap AKP Basori.

Sementara saat ini tengkorak berserta kerangka dan baju yang menempel langsung dibawa ke RSUD Blambangan Banyuwangi untuk dilakukan autopsi. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Ronny Wicaksono
Publisher : Rizal Dani

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES