Peristiwa Daerah

Ubaidillah dan Yayuk Dinobatkan sebagai Duta Santri Nasional 2021

Jumat, 22 Oktober 2021 - 08:16 | 189.50k
Kepala Badang Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) Prof Yudian Wahyudi menyerahkan penghargaan Ubaidillah dan Yayuk Siti Khotijah sebaga Pemenang Duta Santri Nasional 2021. (FOTO: Tangkapan layan YouTobe TVRI)
Kepala Badang Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) Prof Yudian Wahyudi menyerahkan penghargaan Ubaidillah dan Yayuk Siti Khotijah sebaga Pemenang Duta Santri Nasional 2021. (FOTO: Tangkapan layan YouTobe TVRI)

TIMESINDONESIA, YOGYAKARTAUbaidillah dan Yayuk Siti Khotijah terpilih sebagai pemenang Duta Santri Nasional 2021. Dua santri milenial ini menyisihkan lebih dari 1.300 peserta dari berbagai daerah di Indonesia pada tahap seleksi berkas. Dua pemenang ini sekaligus mampu menjawab pertanyaan dewan juri dengan cepat, lugas, dan tepat saat Grand Final Pemilihan Duta Santri Nasional (DSN) 2021 di di Grha Sabha Pramana UGM, Yogyakarta, Kamis (21/10/2021) malam.

Ubaidillah merupakan mahasiswa Institut Agama Islam Negeri Kediri, Jawa Timur. Sedangkan Yayuk Siti Khotijah merupakan santri Pondok Pesantren Modern 4 Bahasa Al Muhibbin, Jatirogo, Tuban, Jawa Timur.

Badang-Pembinaan-Ideologi-Pancasila-2.jpg

Selain Ubaidillah dan Yayuk, dewan juri juga menetapkan Muhammad Fahmi Reksa Alfarisi, santri Pondok Pesantren Modern Al Muawwanah, Bandung, Jawa Barat dan Hanna Shefia, santri Pondok Pesantren At Taqwa Pusat Putri, Babelan Bekasi, Jawa Barat sebagai Duta Santri Persahabatan.

Sedangkan untuk Duta Santri Favorit yaitu Sayyid Al Umam, santri Pondok Pesantren Ar Raudhatul Hasanah Medan, Sumatera Utara dan Rania Nurul Rizqia, santri Pondok Pesantren Al Masthuriah, Cisaat, Sukabumi.

Badang-Pembinaan-Ideologi-Pancasila-3.jpg

Kemudian, untuk runner up peraih penghargaan Duta Santri Nasional 2021 yaitu Kholida Nailil Muna, santri Pondok Pesantren Nurul Hadi, Banguntapan, Bantul, Yogyakarta, dan Dede Dendi, santri Pondok Pesantren Al Ihsan, Cibiru Hilir, Bandung, Jawa Barat.

Pengumuman pemenang dilakukan pada malam Grand Final Pemilihan Duta Santri Nasional 2021 di di Grha Sabha Pramana UGM, Kamis (21/10/2021) malam. Penyerahan penghargaan sekaligus uang pembinaan dilakukan oleh Kepala Badang Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) Prof Yudian Wahyudi dengan didampingi sejumlah pengurus PW NU DIY.

Sebagai media mainstream berjejaring Nomor 1 di Indonesia, TIMES Indonesia ikut mendukung penyelenggaraan Pemilihan Duta Santri Nasional 2021 yang diselenggarakan oleh PW Fatayang NU DIY. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Sofyan Saqi Futaki

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES