Indonesia Positif

Peringati Hari Maulid Nabi dan HSN ke-7, Ini Pesan Bupati Kendal

Kamis, 21 Oktober 2021 - 23:41 | 37.93k
Bupati Kendal, Dico M Ganinduto bersama beberapa kiai dan santri di Kendal, saat mengikuti acara peringatan Maulid Nabi dan HSN ke-7 2021, di Pendopo Kendal, Kamis malam (21/10/2021). (FOTO: Zamroni/ TIMES Indonesia)
Bupati Kendal, Dico M Ganinduto bersama beberapa kiai dan santri di Kendal, saat mengikuti acara peringatan Maulid Nabi dan HSN ke-7 2021, di Pendopo Kendal, Kamis malam (21/10/2021). (FOTO: Zamroni/ TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, KENDALBupati Kendal, Jawa Tengah Dico M Ganinduto, mengajak masyarakat Kabupaten Kendal, Jawa Tengah untuk senantiasa mengingat ajaran Nabi Muhammad SAW dan menerapkan ajaranya dalam kehidupan sehari-hari.

Hal itu disampaikan Bupati Kendal saat acara peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1443 Hijriah dan Hari Santri Nasional (HSN) ke-7 2021, yang diselenggarakan oleh Pemkab Kendal, di Pendopo Kendal, Kamis malam (21/10/2021).

"Mari kita jadikan momentum peringatan Maulid Nabi Besar Muhammad SAW dan Hari Santri Nasional ke-7 sebagai semangat perubahan menuju kehidupan yang lebih baik terutama untuk kemajuan Kendal," ungkapnya.

Dico melanjutkan, peringatan Maulid Nabi dan HSN ke-7 tahun ini tidak bisa digelar secara besar-besar lantaran kondisi masih pandemi Covid-19. Namun acara peringatan itu bisa tetap dilaksanakan walau dengan penuh kesederhanaan. Saat ini, imbuh Dico, capaian vaksinasi bagi santri juga sudah hampir mencapai seratus persen.

Dico-M-Ganinduto-5.jpg

"Kedepan, saya berharap para santri bisa terlibat dalam berkontribusi pembangunan di Kabupaten Kendal, sesuai program dari visi misi Pemkab Kendal dan setiap pesantren bisa memunculkan produk unggulan yang bisa meningkatkan UMKM di Kendal," kata Dico.

Dico berharap, melalui program one pondok one product, para santri bisa ikut meningkatkan UMKM di Kendal. "Semoga program one pondok one produk ini bisa berjalan dengan baik, sehingga tiap pondok bisa memiliki produk unggulan atau one pondok one produk," harapnya.

Menurut dia, ekonomi kreatif di pesantren harus terus dihidupkan, supaya para santri bisa lebih baik dari Sumber daya manusia dan bisa terlibat dalam pembangunan di Kabupaten Kendal.

"Kami akan terus berupaya mendorong ekonomi kretif di pondok pesantren agar produknya bisa dipasarkan untuk umum. Kami juga akan membantu mepromosikan dan meningkatan kualitas melalui pelatihan dan pembinaan terkait UMKM. Saya berharap ke depan dari pondok pesantren juga bisa melahirkan banyak lapangan pekerjaan," paparnya.

Dico menjelaskan, di Hari Santri Nasional ke-7 ini, pihaknya juga menggelar berbagai lomba, di antaranya lomba pondok pesantren sehat, lomba qiroatul qutub, kaligrafi, muhafadhoh, kreanova, modernisasi musik religi, dan one pondok one produk.

Dico-M-Ganinduto-6.jpg

"Melihat antusian para santri dalam mengikuti lomba- lomba di HSN ke-7, Kita berencana akan melaksanakan peringatan HSN di Tahun 2022 nanti dengan lebih meriah lagi. Selamat kepada para santri yang menang dalam lomba HSN ke-7," terangnya.

Pada puncak peringatan Hari Santri, akan dilakukan Upacara Hari Santri di pondok Sabilurrasyad. Selanjutnya Bupati Kendal bersama Forkopimda akan melakukan ziarah ke Makam Wali Gembyang, Kyai Guru dan Sunan Abinawa.

Sementara, Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Kendal, Asroie Thohir menyampaikan bahwa, santri harus bisa mengikuti perkembangan zaman, terkait dengan teknologi dan informatika.

"Jika santri bisa mengikuti dan menguasai teknologi informatika, maka penyebaran nilai-nilai luhur agama bisa menjadi lebih mudah dan maksimal. Namun, jika santri tidak bisa memanfaatkan teknologi informatika maka penyebaran ajaran nilai-nilai agama Islam yang sangat luhur tidak bisa maksimal," tandasnya.

Menurutnya, dalam momen Hari Santri ke-7 ini, seluruh pengelola pondok pesantren khususnya di Kendal sangat semangat dan antusias dalam memperingati HSN ke-7.

"Saya lihat para santri juga sudah mulai semangat ingin bangkit sesuai dengan eranya, maka kami pun siap untuk membackup semaksimal mungkin," kata ketua MUI Kendal, saat acara peringatan maulid nabi dan HSN ke-7 yang dilaksanakan oleh Pemkab Kendal. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Sofyan Saqi Futaki

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES