Peristiwa Daerah

Sambut Tim Itwasda, Kapolres Tegal Ingin Audit Bukan Hal yang Baru

Senin, 18 Oktober 2021 - 17:02 | 25.49k
Kapolres Tegal saat memberikan sambutan dalam rangka kehadiran Tim Itwasda Polda Jateng (Foto: Andi F For TIMES Indonesia)
Kapolres Tegal saat memberikan sambutan dalam rangka kehadiran Tim Itwasda Polda Jateng (Foto: Andi F For TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, TEGAL – Audit dipimpin langsung AKBP Catur Gatot Efendi selaku ketua tim audit. Meski audit ini bukanlah hal baru di tubuh Polri, Kapolres Tegal AKBP Arie Prasetya Syafa'at ingin mewujudkan Polri yang Prediktif, Responsibilitas, Transparansi dan Berkeadilan

Dalam sambutannya, Kapolres Tegal menyampaikan kepada tim audit Inspektur Pengawasan Daerah (Irwasda) dengan adanya audit kinerja ini, jajaran Polres Tegal dapat lebih baik dalam pelaksanaan tugas dan tertib administrasi.

Senin (18/10/2021)di Mako Polres Tegal,  Kapolres  juga menyampaikan Audit Tim Irwasda sering dilakukan untuk mengetahui kinerja Polres Tegal selama 1 tahun berjalan. Sehingga hal ini menjadi penting dalam meningkatkan kualitas kerja di jajarannya

Kapolres Tegal b

“Kami siap menerima audit kinerja yang dilaksanakan oleh Itwasda Polda Jateng, kami harap kegiatan hari ini dapat berjalan dengan lancar,” ungkap Kapolres Tegal

Sementara dalam kegiatannya, AKBP Catur Gatot Efendi juga memberikan arahan kepada anggota Polres Tegal yang dihadiri oleh Kapolres Tegal, Waka Polres, para kabag, para kasat, para kasi beserta para Bamin masing-masing.

“Kegiatan audit kinerja ini dilakukan sebagai langkah untuk memberikan pengawasan dan pengendalian dalam pelaksanaan tugas anggota Polri agar lebih profesional dalam pelayanan terhadap masyarakat," ucapnya.

Sebagai informasi, audit oleh Itwasda tersebut difokuskan terhadap kinerja Polres Tegal Tahap II TA 2021 bidang pelaksanaan dan pengendalian.(*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Irfan Anshori
Publisher : Ahmad Rizki Mubarok

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES