Pendidikan

Media Gathering di Wonosalam, Cara Unusa Eratkan Diri dengan Jurnalis

Senin, 18 Oktober 2021 - 14:30 | 39.40k
Media Gathering Unusa, Minggu (17/10/2021). (Foto: dok Unusa untuk TIMES Indonesia).
Media Gathering Unusa, Minggu (17/10/2021). (Foto: dok Unusa untuk TIMES Indonesia).

TIMESINDONESIA, SURABAYA – Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya (Unusa) punya cara sendiri dalam merekatkan hubungannya dengan media atau para jurnalis. Sabtu (16/10/2021) hingga Minggu (17/10/2021) kemarin Unusa pun menggelar media gathering di Selasar Wonosalam, Jombang.

Kegiatan tersebut pun sangat menyenangkan karena selain gathering, para jurnalis yang biasanya menulis, kini diajak untuk offroad atau menyusuri jalanan hutan yang masih berbentuk tanah dengan menggunakan mobil jeep.

Rektor Unusa, Prof. Dr. Ir. Achmad Jazidie, M.Eng mengatakan bahwa sebenarnya kegiatan tersebut rutin dilakukan sebelum Pandemi Covid-19. Namun karena pandemi, media gathering pun sempat tak diadakan.

Unusa b

"Pertama saya ingin mengucapkan terima kasih teman- teman wartawan sahabat UNUSA itu berarti syarat sinyal kedekatan panjenengan dan UNUSA masih terjaga,"ujarnya.

Ia mengatakan bahwa tentunya kegiatan tersebut diadakan dengan tujuan menjalin kedekatan antara Unusa dan para Jurnalis.

"Tujuan utamanya Membangun kedekatan, persahabatan, kekeluargaan diantara kita UNUSA dan teman – teman wartawan," ungkap Achmad Jazidie.

Ia juga berharap, kegiatan media gathering Unusa tersebut berksesan bagi para jurnalis. "Intinya akan menjadi suatu pengalaman yang menarik yang  mudah-mudahan bisa menjadi kenangan tersendiri," tutupnya.  (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Ronny Wicaksono
Publisher : Ahmad Rizki Mubarok

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES