Kesehatan

Bupati Jember Apresiasi Gerakan 1.000 USG Gratis Deteksi Kanker Payudara

Sabtu, 16 Oktober 2021 - 14:13 | 73.01k
Bupati Jember Hendy Siswanto bersama dengan komunitas Lovepink. (Foto: Arip Ripaldi/TIMES Indonesia)
Bupati Jember Hendy Siswanto bersama dengan komunitas Lovepink. (Foto: Arip Ripaldi/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, JEMBERBupati Jember, Hendy Siswanto, mengikuti kegiatan bakti sosial yang diinisiasi oleh Komunitas Lovepink yang berinisiatif mengadakan gerakan 1.000 Ultrasonografi (USG) gratis untuk mendeteksi dini kanker payudara.

Hendy mengungkapkan, apa yang dilakukan Lovepink sangatlah luar biasa. Karena menurutnya, para anggota komunitas Lovepink merupakan penyintas kanker payudara.

"Lovepink ini harus dikembangkan seluas-luasnya," ujar Hendy, saat sambutan pada Sabtu (16/10/2021). 

Hendy menjelaskan, edukasi mengenai kanker payudara merupakan hal yang penting karena, hingga saat ini hanya sebagian kecil masyarakat yang paham tentang bagaimana perlunya mencegah kanker payudara. "Deteksi dini itu sangat penting sekali," ungkapnya.

USG Gratis 2Kepala Rumah Sakit (Karumkit) Baladhika Husada (RS DKT) Jember Letkol CKM Mahyudi dan Prana, koordinator wilayah Lovepink Jember. (Foto: Arip Ripaldi/TIMES Indonesia)

Menurut Hendy, mulai dari remaja sudah perlu deteksi dini, pihaknya juga mendukung dan mengapresiasi apa yang dilakukan Lovepink. "Mari besarkan dan edukasikan dari kota sampai desa," ujarnya.

Sementara itu, Prana, koordinator wilayah Lovepink Jember, mengungkapkan bulan Oktober merupakan bulan peduli kanker payudara sedunia.

Maka dari itu, Komunitas Lovepink berinisiatif mengadakan gerakan 1000 USG gratis bagi para perempuan prasejahtera. 

Ia mengungkapkan pada kenyataannya akses untuk mendapatkan USG dengan keperluan deteksi dini, belum bisa dinikmati oleh sebagian besar wanita karena faktor keterbatasan biaya. "Untuk deteksi dini belum tercover BPJS kesehatan," ujarnya.

Prana menerangkan, semakin banyak perempuan yang mendapatkan deteksi dini dapat mengurangi angka kematian akibat kanker payudara stadium lanjut.

"Lovepink secara nasional mentargetkan 1000 sasaran, di Jember sendiri diberikan untuk 200 orang, semua peserta sudah terdaftar," katanya.

Lebih jauh, ia menjelaskan kegiatan sudah dimulai sejak empat minggu lalu dan dari minggu pertama hingga sekarang ditemukan beberapa pasien yang dicurigai dan dinyatakan positif kanker payudara.

"Pasien yang bersangkutan sudah didampingi untuk konsultasi dengan dokter spesialis," katanya. 

"Satu diantaranya sudah dijadwalkan operasi pada hari ini, kilat sekali. Hasil apapun dari USG, kami follow up supaya mendapatkan penanganan," tukasnya. 

Senada, Kepala Rumah Sakit (Karumkit) Baladhika Husada (RS DKT) Jember Letkol CKM Mahyudi menyampaikan, pihaknya mensuport secara penuh kegiatan tersebut. 

"Kami siap menyediakan tempat, waktu beserta tenaganya. Transportasi, konsumsi, serta souvenir sudah disiapkan oleh Lovepink," katanya.

Selain itu, ia juga mengatakan kegiatan bakti sosial ini juga bertepatan dengan hari deteksi kanker payudara sedunia, dan bulan ini juga bulan di mana HUT kesehatan Angkatan Darat. "Makanya kami ikut mendompleng," ujarnya.

Selain baksos, ia juga menerangkan pihaknya juga mengadakan webinar mengenai kanker payudara. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Dody Bayu Prasetyo
Publisher : Lucky Setyo Hendrawan

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES